Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Video Detik-detik Mencekam Mahan Air Iran Hampir Tabrak Jet Tempur F-15 AS

Kantor berita resmi Iran IRIB mengonfirmasi insiden itu pada Jumat (24/7/2020).

Mereka awalnya melaporkan satu jet Israel terbang di dekat pesawat Mahan Air, tetapi kemudian meralatnya saat pilot mengatakan ada dua jet AS yang mengidentifikasi dirinya.

Pilot Mahan Air menghubungi pilot jet untuk memperingatkan mereka tentang menjaga jarak aman, dan pilot jet mengidentifikasi diri mereka sebagai orang Amerika, lapor IRIB yang dikutip Daily Mail Jumat (24/7/2020).

Komando Pusat AS yang mengawasi operasi AS di Timur Tengah mengatakan, "F-15 pada misi udara rutin... melakukan inspeksi visual standar dari pesawat penumpang Mahan Air pada jarak aman sekitar 1.000 meter dari pesawat."

"Begitu pilot F-15 mengidentifikasi pesawat itu sebagai pesawat penumpang Mahan Air, F-15 membuka jarak dari pesawat dengan aman," ucap Komando Pusat.

"Pencegatan profesional dilakukan sesuai dengan standar internasional," tambahnya dikutip dari AFP.

Pernyataan dari AS muncul setelah saluran televisi Iran IRIB menayangkan video amatir, dari para penumpang yang berteriak saat pesawat Mahan Air tampak berubah arah tiba-tiba.

Video yang beredar luas di media sosial menunjukkan sebuah pesawat jet yang terekam dari jendela Mahan Air.

"Setelah tindakan berbahaya oleh pesawat tempur Israel ini, pilot pesawat dengan cepat mengurangi ketinggian penerbangan untuk menghindari tabrakan dengan jet tempur Israel, melukai beberapa penumpang di pesawat."

Laporan IRIB menyebut insiden itu "provokatif dan berbahaya".

Seorang sumber di bandara mengatakan ke kantor berita Reuters, Mahan Air sedang menuju Beirut dari Teheran, dan berhasil mendarat dengan selamat di Lebanon.

Semua penumpang kemudian keluar dari pesawat dan hanya beberapa yang mengalami cedera ringan, kata kepala bandara Beirut kepada Reuters.

Israel dan AS sudah sejak lama menuding Mahan Air mengangkut senjata untuk pemberontak yang terkait dengan Iran di Suriah dan di tempat-tempat lain.

Akibatnya, Mahan Air kena sanksi AS sejak 2011, karena diduga memberikan dukungan kepada pasukan Quds Iran yang mendukung Hezbollah dan kelompok-kelompok teroris lainnya di luar negeri.

https://www.kompas.com/global/read/2020/07/24/173746770/video-detik-detik-mencekam-mahan-air-iran-hampir-tabrak-jet-tempur-f-15

Terkini Lainnya

Motif Penembakan PM Slovakia Akhirnya Terungkap

Motif Penembakan PM Slovakia Akhirnya Terungkap

Global
Implikasi Geopolitik Timur Tengah Pasca-Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Implikasi Geopolitik Timur Tengah Pasca-Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Global
Kebakaran di Apartemen Hanoi, 14 Orang Tewas

Kebakaran di Apartemen Hanoi, 14 Orang Tewas

Global
Putri Remajanya Marah, Ayah Ini Berlutut Minta Maaf Tak Mampu Belikan iPhone

Putri Remajanya Marah, Ayah Ini Berlutut Minta Maaf Tak Mampu Belikan iPhone

Global
Rangkuman Hari Ke-820 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Izinkan Penyitaan Aset AS | Polandia dan Yunani Serukan UE Ciptakan Perisai Pertahanan Udara

Rangkuman Hari Ke-820 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Izinkan Penyitaan Aset AS | Polandia dan Yunani Serukan UE Ciptakan Perisai Pertahanan Udara

Global
Saat Ratusan Ribu Orang Antar Presiden Iran Ebrahim Raisi ke Tempat Peristirahatan Terakhirnya...

Saat Ratusan Ribu Orang Antar Presiden Iran Ebrahim Raisi ke Tempat Peristirahatan Terakhirnya...

Global
Arab Saudi Setop Keluarkan Izin Umrah untuk Berlaku Sebulan

Arab Saudi Setop Keluarkan Izin Umrah untuk Berlaku Sebulan

Global
Kerusuhan dan Kekerasan Terjadi di Kaledonia Baru, Apa yang Terjadi?

Kerusuhan dan Kekerasan Terjadi di Kaledonia Baru, Apa yang Terjadi?

Global
[POPULER GLOBAL] 20 Penumpang Singapore Airlines di ICU | Israel Kian Dikucilkan

[POPULER GLOBAL] 20 Penumpang Singapore Airlines di ICU | Israel Kian Dikucilkan

Global
 Pertama Kali, Korea Utara Tampilkan Foto Kim Jong Un Beserta Ayah dan Kakeknya

Pertama Kali, Korea Utara Tampilkan Foto Kim Jong Un Beserta Ayah dan Kakeknya

Global
Penumpang Singapore Airlines Dirawat Intensif, 22 Cedera Tulang Belakang, 6 Cedera Tengkorak

Penumpang Singapore Airlines Dirawat Intensif, 22 Cedera Tulang Belakang, 6 Cedera Tengkorak

Global
Krisis Kemanusiaan Gaza Kian Memburuk, Operasi Kemanusiaan Hampir Gagal

Krisis Kemanusiaan Gaza Kian Memburuk, Operasi Kemanusiaan Hampir Gagal

Global
Nikki Haley, Saingan Paling Keras Trump Berbalik Arah Dukung Trump

Nikki Haley, Saingan Paling Keras Trump Berbalik Arah Dukung Trump

Global
Rusia Serang Kharkiv, Ukraina Evakuasi 10.980 Orang

Rusia Serang Kharkiv, Ukraina Evakuasi 10.980 Orang

Global
Menerka Masa Depan Politik Iran Setelah Kematian Presiden Raisi

Menerka Masa Depan Politik Iran Setelah Kematian Presiden Raisi

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke