Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

40 Hari Berjuang dengan Ventilator, 'Pasien Ajaib' Ini Sembuh dari Covid-19

 

NEW YORK CITY, KOMPAS.com - Seorang warga Staten Island, Brian Volpini (51) dipulangkan dari Rumah Sakit Richmond University pada Rabu kemarin. Dia dinyatakan pulih dari penyakit Covid-19 setelah lebih dari sebulan menjalani rawat inap di West Brighton.

Volpini divonis Covid-19 pada 20 April dan menghabiskan waktu lebih dari 40 hari berjuang dengan ventilator melawan virus corona.

"Volpini adalah satu dari beberapa kasus yang menunukkan bahwa sebagai dokter kami tidak boleh menyerah," ungkap Dr Jay Nfonoyim, wakil kepala rumah sakit tempat Volpini dirawat.

"Kami terus mengatakan bahwa ada jalan terang di dalam perjuangan Brian dan kami tidak akan pernah menyerah. Ketika Anda melihat dia bisa kembali pulang ke rumah, itu membuktikan mengapa kami melakukan itu semua."

Volpini dibawa dengan ambulans menuju rumah sakit Richmon University dan hampir langsung dipakaikan ventilator agar dapat membantunya bernapas.

Dari pertama kali dia dirawat sampai dipulangkan pada 17 Juni lalu, Volpini berada di ruang perawatan intensif (ICU) di bawah pengawasan Dr Nfonoyim.

Setelah keluar dari rumah sakit, Volpini dibawa ke pusat rehabilitasi terdekat di Staten Island untuk melanjutkan pemulihan dan menerima terapi fisik.

Saat Volpini keluar dari rumah sakit dan melewati sepanjang koridor ICU rumah sakit, para petugas kesehatan dan profesional bertepuk tangan dan menyebutnya, 'pasien ajaib'.

Pada 18 Juni lalu, RS Richmon University telah merawat dan memulangkan lebih dari 1.180 pasien virus corona.

Pada awal bulan, rumah sakit itu telah membuka Pusat Perawatan Komprehensif Pasca Covid-19 di 288 Kissel Ave, Randall Manor.

Pusat itu memiliki tim ahli yang terdiri dari berbagai disiplin ilmu di bidang perawatan paru, kardiologi, penyakit menular, psikiater, perilaku sehat, dan bidang lain yang berkaitan dengan kesehatan untuk menangani pasien Covid-19 dalam jangka waktu pendek mau pun panjang.

Program pediatrik khusus yang melibatkan sub-spesialis serupa juga tersedia di pusat anak-anak yang pulih dari Covid-19 dan Sindrom Inflamasi Multi-Sistem pada Anak (MIS-C).

https://www.kompas.com/global/read/2020/06/21/111223170/40-hari-berjuang-dengan-ventilator-pasien-ajaib-ini-sembuh-dari-covid-19

Terkini Lainnya

Saat Protes Pro-Palestina oleh Mahasiswa Menyebar di Belanda, Jerman, Perancis, Swiss, dan Austria...

Saat Protes Pro-Palestina oleh Mahasiswa Menyebar di Belanda, Jerman, Perancis, Swiss, dan Austria...

Global
Israel Didesak Buka Kembali Penyeberangan Rafah Gaza, AS Ikut Bersuara

Israel Didesak Buka Kembali Penyeberangan Rafah Gaza, AS Ikut Bersuara

Global
[POPULER GLOBAL] Hamas Setujui Usulan Gencatan Senjata | Pielieshenko Tewas Bela Ukraina

[POPULER GLOBAL] Hamas Setujui Usulan Gencatan Senjata | Pielieshenko Tewas Bela Ukraina

Global
Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Zelensky yang Dirancang Rusia

Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Zelensky yang Dirancang Rusia

Global
Polisi Bubarkan Demo Mahasiswa Pro-Palestina di Amsterdam dan Berlin

Polisi Bubarkan Demo Mahasiswa Pro-Palestina di Amsterdam dan Berlin

Global
OPCW: Tuduhan Penggunaan Senjata Kimia di Ukraina Tidak Cukup Bukti

OPCW: Tuduhan Penggunaan Senjata Kimia di Ukraina Tidak Cukup Bukti

Global
Israel Kerahkan Tank ke Rafah, Ambil Alih Kontrol Perbatasan

Israel Kerahkan Tank ke Rafah, Ambil Alih Kontrol Perbatasan

Global
Serangan Rusia di Sumy Ukraina Tewaskan 1 Warga Sipil, 2 Anak Luka-luka

Serangan Rusia di Sumy Ukraina Tewaskan 1 Warga Sipil, 2 Anak Luka-luka

Global
Otoritas Keselamatan Udara AS Selidiki Pemeriksaan Pesawat Boeing

Otoritas Keselamatan Udara AS Selidiki Pemeriksaan Pesawat Boeing

Global
Kesalahan Teknis, Boeing Tunda Peluncuran Kapsul Luar Angkasanya

Kesalahan Teknis, Boeing Tunda Peluncuran Kapsul Luar Angkasanya

Global
5 Teknologi Tertua di Dunia yang Masih Digunakan

5 Teknologi Tertua di Dunia yang Masih Digunakan

Global
AS, Inggris, dan Sebagian Besar Negara Uni Eropa Tak Akan Hadiri Putin

AS, Inggris, dan Sebagian Besar Negara Uni Eropa Tak Akan Hadiri Putin

Global
Israel Larang Al Jazeera, Kantor Ditutup dan Siaran Dilarang

Israel Larang Al Jazeera, Kantor Ditutup dan Siaran Dilarang

Global
Militer Israel Ambil Alih Kendali Penyeberangan Rafah dari Gaza ke Mesir, Ada Maksud Apa?

Militer Israel Ambil Alih Kendali Penyeberangan Rafah dari Gaza ke Mesir, Ada Maksud Apa?

Global
Rafah, Kota Oasis di Sinai-Gaza yang Terbelah Perbatasan Kontroversial

Rafah, Kota Oasis di Sinai-Gaza yang Terbelah Perbatasan Kontroversial

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke