Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lockdown Dilonggarkan, Korban Meninggal Covid-19 di Arab Saudi Capai Lebih dari 1.000

Keterangan itu disampaikan oleh Kementerian Kesehatan Arab Saudi di tengah lonjakan kasus baru dalam beberapa minggu terakhir.

Korban meninggal tepatnya menjadi 1.011 seiring jumlah kasus yang naik menjadi 132.048, tertinggi di kawasan Teluk menurut data dari kementerian.

Lonjakan kasus Covid-19 di Arab Saudi terjadi setelah lockdown dilonggarkan. Jumlah kasus harian bertambah lebih dari 4.000 selama dua hari beruntun.

Dua sumber medis mengatakan kepada jurnalis AFP, unit perawatan intensif di Riyadh dan Jeddah dipenuhi dengan pasien virus corona.

Awal bulan ini Arab Saudi mengumumkan Jeddah di-lockdown lagi. Kota itu merupakan gerbang menuju lokasi ibadah haji di Mekkah.

Lockdown diterapkan lagi di Jeddah akibat lonjakan kasus baru virus corona. Lockdown berlaku selama 15 hari mulai Sabtu (6/6/2020).


Di aturan baru ini, jam malam berlaku mulai pukul 15.00 sampai 06.00 keesokan harinya.

Shalat di masjid juga ditangguhkan lagi, dan perintah untuk tetap di rumah dikeluarkan bagi pekerja sektor publik serta swasta.

Setelah melonggarkan pembatasan pada akhir Mei, kementerian baru-baru ini mengatakan, aturan-aturan ketat juga dapat diterapkan lagi di Riyadh karena kurva kasus virus corona tak kunjung melandai dalam beberapa hari terakhir.

Kerajaan Arab Saudi juga mengumumkan, umrah ke Mekkah dan Madinah tahun ini tetap ditangguhkan, karena dikhawatirkan virus corona semakin menyebar di kota-kota suci Islam.

Namun, pihak berwenang belum mengumumkan apakah mereka akan tetap menggelar ibadah haji tahun ini, yang dijadwalkan mulai akhir Juli.

Meski begitu, Arab Saudi telah mendesak umat Islam di seluruh dunia untuk menunda sementara ibadah haji tahun ini.

Tahun lalu, sekitar 2,5 juta umat Islam dari seluruh dunia mendatangi Arab Saudi untuk menunaikan ibadah haji.

https://www.kompas.com/global/read/2020/06/15/235301570/lockdown-dilonggarkan-korban-meninggal-covid-19-di-arab-saudi-capai-lebih

Terkini Lainnya

Menlu Turkiye Akan Kunjungi Arab Saudi untuk Bahas Gencatan Senjata di Gaza

Menlu Turkiye Akan Kunjungi Arab Saudi untuk Bahas Gencatan Senjata di Gaza

Global
Vatikan dan Vietnam Akan Menjalin Hubungan Diplomatik Penuh

Vatikan dan Vietnam Akan Menjalin Hubungan Diplomatik Penuh

Internasional
New York Kembalikan 30 Artefak yang Dijarah ke Indonesia dan Kamboja

New York Kembalikan 30 Artefak yang Dijarah ke Indonesia dan Kamboja

Global
Salah Bayar Makanan Rp 24 Juta, Pria Ini Kesal Restoran Baru Bisa Kembalikan 2 Minggu Lagi

Salah Bayar Makanan Rp 24 Juta, Pria Ini Kesal Restoran Baru Bisa Kembalikan 2 Minggu Lagi

Global
Saat Jangkrik, Tonggeret, dan Cacing Jadi Camilan di Museum Serangga Amerika...

Saat Jangkrik, Tonggeret, dan Cacing Jadi Camilan di Museum Serangga Amerika...

Global
Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza akibat Serangan Israel...

Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza akibat Serangan Israel...

Global
Arab Saudi Imbau Warga Waspadai Penipuan Visa Haji Palsu

Arab Saudi Imbau Warga Waspadai Penipuan Visa Haji Palsu

Global
China Beri Subsidi Rp 22,8 Juta ke Warga yang Mau Tukar Mobil Lama ke Baru

China Beri Subsidi Rp 22,8 Juta ke Warga yang Mau Tukar Mobil Lama ke Baru

Global
Atlet Palestina Bakal Diundang ke Olimpiade Paris 2024

Atlet Palestina Bakal Diundang ke Olimpiade Paris 2024

Global
Rangkuman Hari Ke-793 Serangan Rusia ke Ukraina: Serangan Jalur Kereta Api | Risiko Bencana Radiasi Nuklir

Rangkuman Hari Ke-793 Serangan Rusia ke Ukraina: Serangan Jalur Kereta Api | Risiko Bencana Radiasi Nuklir

Global
Hamas Pelajari Proposal Gencatan Senjata Baru dari Israel

Hamas Pelajari Proposal Gencatan Senjata Baru dari Israel

Global
Rektor Universitas Columbia Dikecam atas Tindakan Keras Polisi pada Pedemo

Rektor Universitas Columbia Dikecam atas Tindakan Keras Polisi pada Pedemo

Global
China Jadi Tuan Rumah Perundingan Persatuan Palestina bagi Hamas-Fatah

China Jadi Tuan Rumah Perundingan Persatuan Palestina bagi Hamas-Fatah

Global
Mahasiswa Paris Akhiri Demo Perang Gaza Usai Bentrokan di Jalanan

Mahasiswa Paris Akhiri Demo Perang Gaza Usai Bentrokan di Jalanan

Global
Perempuan Ini Bawa 2 Kg Kokain di Rambut Palsunya

Perempuan Ini Bawa 2 Kg Kokain di Rambut Palsunya

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke