Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Semangati Boris Johnson Sembuh, Putin: Kuncinya Optimis dan Selera Humor

"Saya ingin menyampaikan dukungan tulus saya pada saat yang sulit ini untuk Anda," kata Putin kepada Kremlin dalam sebuah pesan untuk Johnson.

"Saya yakin energi, optimisme, dan selera humor Anda akan membantu mengalahkan penyakit ini," lanjutnya dikutip dari AFP.

Johnson (55) dipindahkan ke unit perawatan intensif (ICU) pada Senin malam (6/4/2020), 10 hari setelah dia dinyatakan positif virus corona.

Seorang menteri kabinet senior mengatakan Johnson telah diberi bantuan oksigen tapi tidak memakai ventilator.

Juru bicara Boris Johnson mengatakan kondisi sang perdana menteri membaik dalam semalam. Ia sekarang stabil.

"Perdana menteri telah stabil (kondisinya) dalam semalam dan tetap dalam semangat tinggi."

"Dia menerima perawatan oksigen standar dan bernapas tanpa alat bantu lain."

"Dia tidak memerlukan ventilator, atau bantuan pernapasan non-invasif," kata juru bicara tersebut.

Johnson ditempatkan di ruang ICU Rumah Sakit St. Thomas London pada Senin siang waktu setempat (6/4/2020) atas anjuran tim medis.

Ia dipindahkan ke ruang perawatan intensif setelah kondisinya makin memburuk karena Covid-19.

Sementara itu Putin pada Minggu (5/4/2020) mulai melanjutkan karantina setidaknya seminggu lagi.

Orang nomor satu di Rusia tersebut sebelumnya telah menjalani karantina seminggu, tapi harus melanjutkan 7 hari lagi.

Kremlin membantah isolasi lanjutan ini terkait dengan jabat tangan Putin dengan dokter Denis Protsenko, yang di kemudian hari positif Covid-19.

Sang dokter sempat bertemu Putin pada 24 Maret, saat presiden mengunjungi klinik khusus perawatan virus corona tersebut.

Putin mengunjungi rumah sakit dengan setelan baju hazmat, tetapi saat berbicara dengan petugas medis dia tidak mengenakan Alat Pelindung Diri (APD).

Sang presiden juga sempat berfoto dengan berjabat tangan tanpa sarung tangan.

https://www.kompas.com/global/read/2020/04/07/220423470/semangati-boris-johnson-sembuh-putin-kuncinya-optimis-dan-selera-humor

Terkini Lainnya

Sempat Jadi Korban AI, Warren Buffett Beri Pesan Serius

Sempat Jadi Korban AI, Warren Buffett Beri Pesan Serius

Global
Kompetisi Band Metal Kembali Digelar di Jeddah

Kompetisi Band Metal Kembali Digelar di Jeddah

Global
Di KTT OKI Gambia, Menlu Retno: Negara Anggota OKI Berutang Kemerdekaan kepada Rakyat Palestina

Di KTT OKI Gambia, Menlu Retno: Negara Anggota OKI Berutang Kemerdekaan kepada Rakyat Palestina

Global
Warga Palestina Berharap Perang Berakhir, Tapi Pesimis Gencatan Senjata Cepat Terwujud

Warga Palestina Berharap Perang Berakhir, Tapi Pesimis Gencatan Senjata Cepat Terwujud

Global
Politikus Muslim Sadiq Khan Menang Pemilihan Wali Kota London untuk Kali Ketiga

Politikus Muslim Sadiq Khan Menang Pemilihan Wali Kota London untuk Kali Ketiga

Global
Hamas Tuntut Gencatan Senjata Abadi, Israel: Itu Menghambat Proses Negosiasi

Hamas Tuntut Gencatan Senjata Abadi, Israel: Itu Menghambat Proses Negosiasi

Global
Makna di Balik Lagu Pop Propaganda Korea Utara yang Ternyata banyak Disukai Pengguna TikTok

Makna di Balik Lagu Pop Propaganda Korea Utara yang Ternyata banyak Disukai Pengguna TikTok

Global
Rangkuman Hari Ke-801 Serangan Rusia ke Ukraina: Rusia Resmi Buru Zelensky | Ukraina Tembak Sukhoi Su-25

Rangkuman Hari Ke-801 Serangan Rusia ke Ukraina: Rusia Resmi Buru Zelensky | Ukraina Tembak Sukhoi Su-25

Global
China Luncurkan Chang'e-6 ke Sisi Jauh Bulan, Ini Misinya

China Luncurkan Chang'e-6 ke Sisi Jauh Bulan, Ini Misinya

Global
Rangkuman Terjadinya Protes Pro-Palestina oleh Mahasiswa di 8 Negara

Rangkuman Terjadinya Protes Pro-Palestina oleh Mahasiswa di 8 Negara

Global
Rusia Masukkan Presiden Zelensky ke Dalam Daftar Orang yang Diburu

Rusia Masukkan Presiden Zelensky ke Dalam Daftar Orang yang Diburu

Global
[UNIK GLOBAL] Viral Pria India Nikahi Ibu Mertua | Galon Air Jadi Simbol Baru Protes Pro-Palestina

[UNIK GLOBAL] Viral Pria India Nikahi Ibu Mertua | Galon Air Jadi Simbol Baru Protes Pro-Palestina

Global
Rusia Jatuhkan 4 Rudal Jarak Jauh ATACMS Buatan AS yang Ditembakkan Ukraina

Rusia Jatuhkan 4 Rudal Jarak Jauh ATACMS Buatan AS yang Ditembakkan Ukraina

Global
Kelompok Bersenjata di Gaza Rampok Bank Palestina Rp 1,12 Triliun

Kelompok Bersenjata di Gaza Rampok Bank Palestina Rp 1,12 Triliun

Global
Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Dilanjutkan di Mesir

Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Dilanjutkan di Mesir

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke