Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Cah Buncis dengan Daging Sapi Cincang Pedas

Kompas.com - 18/11/2020, 17:12 WIB
Theresia Amadea ,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sayur buncis jadi lebih nikmat dengan rasa dan aroma sapi. Makanan paling praktis yang bisa kamu buat adalah cah buncis atau tumis buncis dengan tambahan daging sapi cincang pedas. 

Sajian ini nikmat disantap dengan sepiring nasi hangat. Kamu bisa mencoba memasak sajian ini dengan resep sebagai berikut.

Baca juga: Resep Semur Bola-bola Daging untuk Makan Malam

Cah Buncis dengan Daging Sapi Cincang Pedas

Bahan:

  • 200 gr daging cincang
  • 150 gr buncis, potong-potong
  • 5 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 5 buah cabai merah
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdm mentega
  • 1 buah Bawang bombai kecil, goreng setengah matang
  • Garam secukupnya
  • Merica secukupnya
  • Kecap manis secukupnya (opsional)

Cara membuat Cah Buncis dengan Daging Sapi Cincang Pedas:

1. Haluskan bumbu seperti bawang merah, bawang putih, dan cabai merah.

2. Siapkan wajan dan panaskan minyak dengan api sedang.

Baca juga: Resep Udang Bakar Bumbu ala Makassar, Makanan Mewah yang Simpel Buatnya

3. Tumis bumbu sampai matang lalu masukkan daging, tambahkan garam dan merica, masak hingga matang sisihkan daging. Jika mau bisa tambahkan kecap manis.

4. Siapkan wajan lain panaskan mentega hingga meleleh lalu masukkan buncis, masak hingga setengah matang.

5. Siapkan piring taruh buncis dahulu lalu taruh daging cincang di atas buncis, lalu tambahkan bawang bombai goreng.

Baca juga: Resep Ikan Goreng Crispy Telur Asin, Cocok untuk Lauk Anak

6. Daging sapi cincang pedas dengan buncis siap disajikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com