Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Festival Makan Receh di Senayan Park, Ada Kuliner Viral dan Host Terkenal

KOMPAS.com – Masyarakat Jakarta dan sekitarnya, bisa berkunjung ke acara Festival Makan Receh.

Masyarakat bisa berkunjung ke festival ini pada Sabtu sampai Minggu (2-3 Marer 2024) di Senayan Park, Jakarta.

Acara ini mengusung tema Eat What You Watch on TV. Sesuai tema, pengunjung bisa menjumpai makanan yang unik dan viral di televisi.

Berbagai kuliner viral pun tersaji di sini, mulai dari Gohyong Cikini, Mitur Lamian, King Takoyaki, Alpukat Kocok, Rujak Bang Sultan, hingga Seblak RC Karawang.

Ketemu host-host terkenal di televisi

Pengunjung Festival Makan Receh tidak hanya bisa menemukan berbagai makanan dan minuman yang viral.

Keistimewaan festival ini adalah, hadirnya para host terkenal yang sering tampil di acara-acara televisi.

Beberapa di antara mereka adalah Aldi Taher, Mak Enah, RAN, Bryant Daniel, dan juga Heru Gundul.

Selain ketemu host terkenal dan menjajal kuliner viral, masih ada lagi beragam aktivitas yang bisa dilakukan pengunjung.

Seperti mencoba menjadi host sejumlah acara yang ditampilkan di televisi dalam studio yang dilengkapi green screen.

Pengalaman unik ini juga akan direkam, sehingga pengunjung bisa membawa pulang hasil rekaman untuk kenang-kenangan.

https://www.kompas.com/food/read/2024/03/03/073100875/festival-makan-receh-di-senayan-park-ada-kuliner-viral-dan-host-terkenal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke