Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Cumi Masak Hitam, Lauk Tumis Praktis

KOMPAS.com - Bersihkan cumi sebelum memasaknya agar amisnya menghilang. Aneka bumbu dan rempah tumis akan membantu mengurangi baunya.

Resep lauk tumisan ini sangat praktis. Setelah dibersihkan, cumi bisa langsung dimasak dengan semua bumbu yang disiapkan.

Ikuti resep cumi masak hitam dari buku "25 Resep Makanan Daerah Manado dan Sekitarnya" (2013) oleh Miftah Sanaji terbitan Gramedia Pustaka Utama berikut ini.

  • Resep Nasi Goreng Cumi Asin untuk Makan Malam
  • 6 Cara Goreng Cumi agar Garing Renyah dan Tidak Alot
  • Resep Cumi Penyet Sambal Kemiri, Hidangkan dengan Nasi Hangat

Resep cumi masak hitam

Bahan:

  • 300 gr cumi basah 
  • 1/2 jari lengkuas, memarkan
  • 1/2 jari jahe, memarkan
  • 20 buah cabai rawit utuh
  • 3 sdm minyak sayur
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 50 gr asam jawa
  • 1 sdm garam
  • 2 batang serai
  • Gula pasir secukupnya

Cara membuat cumi masak hitam

1. Cuci dan bersihkan cumi, tiriskan.

2. Panaskan wajan, masukkan cumi dan semua bahan. Masak dengan api kecil hingga cumi empuk dan matang. Angkat dan sajikan.

  • Resep Pepes Cumi, Sajian Seafood agar Tidak Bosan
  • 5 Resep Masakan Cumi Hitam Empuk ala Warteg Favorit
  • Resep Cumi Asam Manis, Lauk Makan Seafood Spesial untuk 2 Porsi

Buku "25 Resep Makanan Daerah Manado dan Sekitarnya" (2013) oleh Miftah Sanaji terbitan Gramedia Pustaka Utama tersedia online di Gramedia.com.


https://www.kompas.com/food/read/2023/09/20/094457475/resep-cumi-masak-hitam-lauk-tumis-praktis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke