Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jangan Buang Kulit Apel, Jadikan Garnish sampai Pembersih Noda

KOMPAS.com - Mungkin, tidak banyak yang tahu kalau kulit apel bisa digunakan sebagai olahan makanan, minuman, hingga perawatan rumah.

Dilansir dari laman The Kitchn, kulit apel memang memiliki segudang manfaat yang bisa digunakan untuk kehidupan sehari-hari. Simak inspirasi olahan kulit apel berikut ini.

  • Kenapa Apel Iris Berubah Warna Jadi Coklat?
  • 4 Cara Pilih Buah Apel yang Manis, Lihat dari Kulitnya
  • Apakah Kulit Apel Perlu Dikupas Sebelum Dimakan?

1. Keripik panggang

Gunakan sedikit mentega cair dan gula kayu manis, campur ke kulit apel yang sudah dicuci bersih.

Panggang hingga menjadi camilan ringan dan renyah di sore hari.

2. Seduh menjadi teh

Rendam kulit apel dengan air mendidih, tambahkan kayu manis dan madu. Rebus hingga semua bahan menyatu.

Gunakan kulit apel merah agar hasilnya berwarna merah muda yang menggiurkan.

3. Jadikan smoothie

Kulit apel dinilai memiliki kandungan serat yang cukup tinggi. Selain itu, kulit apel juga bisa memberikan rasa manis pada smoothie.

Blender halus dan simpan dalam kulkas sebagai minuman dingin.

4. Hiasan salad

Tambahkan ke dalam salad sayur sebagai hiasan. Iris tipis kulit apel kemudian taburan di atas salad.

5. Buat cuka sari apel

Campurkan kulit apel dengan gula, rendam dengan air. Masak selama beberapa saat hingga keluar sari apel.

6. Kulit apel sebagai pembersih alat masak

Kamu punya peralatan masak dari aluminium yang berkarat? Rebus kulit apel dan gunakan untuk mencuci peralatan masak tersebut.

7. Campurkan ke dalam adonan pancake

Potong kulit apel sesuai selera dan tambahkan ke dalam adonan pancake, wafel, atau muffin. Kulit apel memiliki rasa apel yang lembut dan bisa meningkatkan kandungan serat.

https://www.kompas.com/food/read/2023/08/22/131700075/jangan-buang-kulit-apel-jadikan-garnish-sampai-pembersih-noda

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke