Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Ide Oleh-oleh Makanan di Krisna Bali, Bukan Cuma Pie Susu

KOMPAS.com - Krisna merupakan toko oleh-oleh di Bali. Lokasinya tersebar Denpasar, Kuta, hingga Gianyar.

Ragam pernak-pernik, pakaian, hingga makanan dan minuman khas Bali tersedia di Krisna.

Jangan lupa bawa tas belanja sendiri karena toko ini tidak menyediakan kantong plastik. Kamu juga bisa membeli tas belanja kain seharga Rp 6.500.

Kompas.com merangkum lima ide oleh-oleh khas Bali yang bisa kamu temukan di Krisna berikut ini.

1. Pie Susu

Makanan yang satu ini paling umum ditemukan di Bali. Merek, ukuran, hingga harga pie susu bali ada banyak.

Ada Pie Susu Ajik, Pie Susu Jineng, Pie Susu Shinta, Pie Susu Krisna Premium, hingga Pie Susu Tebal Jecca.

Isi pie susu berkisar 6-10 buah per kotaknya. Harganya mulai dari Rp 19.000 hingga Rp 50.000.

2. Aneka kacang

Kacang renyah dengan rasa manis, pedas, dan gurih dibungkus dalam kemasan plastik hingga kotak.

Pilihannya terdiri dari Kacang Disko Krisna, Kacang Asin Kecil Manna, Kacang Kapri, Kacang Bumbu Bali, Kacang Koro Keju K Manna, Kacang Thailand, dan Kacang Rahayu.

Harga kacang per kemasan Rp 9.000 hingga Rp 94.000 dengan berat 200-400 gram per kemasan.

Baline Dark, Milk Chocolate Coffee Luwak, Chocolate Arja, dan Baline Sugar Free tersedia di Krsina.

Harga cokelat per batang di Krisna Bali mulai dari Rp 30.000-an.

Aneka kerupuk bisa dijadikan oleh-oleh dari Bali. Ada Kerupuk Ikan Laut, Kerupuk Teripang, Kerupuk Kulit Kakap, Kerupuk Terong, dan Kerupuk Kulit Ayam.

Satu bungkus kerupuk di Krisna Bali dijual seharga Rp 23.000 hingga Rp 49.500.

5. Kopi 

Kopi Bali ada di sini. Selain itu, kamu juga bisa membeli Kopi Original Robusta, Kopi House Blend, Kopi Trije Organic, Kopi Bali Kintamani, Kopi Luwak Krisna, dan Kopi Banyuatis.

Harga kopi di Krisna Bali berkisar Rp 9.000 hingga Rp 330.000.

https://www.kompas.com/food/read/2023/06/24/160400375/5-ide-oleh-oleh-makanan-di-krisna-bali-bukan-cuma-pie-susu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke