Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kedai Mi Ayam di Gang Terpencil, Kuliner Enak Tersembunyi di Solo

KOMPAS.com - Kuliner enak tersembunyi atau sering disebut hidden gem oleh generasi Z, juga bisa kamu temui di Solo, Jawa Tengah. 

Nama kedai mi ayam ini juga unik, seakan menjelaskan posisinya yaitu Mie Gang Kecil. 

Mie Gang Kecil masuk ke dalam salah satu gang di Jalan AR Hakim, Tegalharjo, Jebres, Solo. Jaraknya dua meter ke timur dari Kantor Kelurahan Tegalharjo. 

Uniknya, gang tersebut bukanlah jalan umum, melainkan jalan ke rumah pemilik kedai mi. 

"Ini jalan ke rumah, jadi sekalian dipakai buat warung. Ada rumah tinggal di dalam," kata pemilik kedai, Evi kepada TribunSolo.com. 

  • 7 Tempat Makan Bakso di Solo, Ada yang Buka Sejak 1952
  • 3 Tempat Makan Siomay Dimsum di Solo, Ada yang Harganya Rp 3.000 per Biji

Luas gang atau jalan tersebut kira-kira 10 meter kali satu meter. Meski, kedai mi ini mungil dan terpencil, tetapi  sudah buka sejak 2007.

Saat ini, warung sudah dijalankan anak dari pemilik. Pada kedai, ada lima meja dengan kapasitas duduk tiga orang untuk di area gang. 

Tiap meja sudah diatur sedemikian agar ada jarak satu sama lain. Jika kursi sudah terisi penuh, biasanya pengunjung akan diarahkan ke halam rumah Evi. 

Kedai mi ini terkenal dengan sajiannya mi ayam pangsit bakso dan topping jamur. Selain itu, tekstur mi ada dua pilihan yaitu gepeng atau biasa (gilik). 

Menurut penuturan TribunSolo.com, mie biasa teksturnya lembut dengan adanya ayam cincang, sawi hijau, dan taburang pangsing mini. 

Ayam cincangnya gurih dan kuahnya berkaldu sedap. Ketika kuah dan mie bercampur juga mampu menciptakan rasa yang pas.

  • 12 Rekomendasi Kuliner Solo Favorit Kaesang dan Erina, Enak dan Murah
  • 3 Ramen Murah dan Enak di Solo, Harga Mulai Rp 20.000-an

Satu porsi mi ayam biasa dihargai Rp 10.000 untuk porsi kecil, sementara mi ayam spesial dihargai Rp 19.000 untuk porsi kecil. Pengunjung bisa memilih porsi kecil, sedang, atau besar dengan harga berbeda. 

Bagi kamu yang membawa kendaraan bermotor, kamu bisa memarkirkan motor dari arah timur Kantor Kelurahan Tegalharjo dan ada petugas parkir yang membantu memarkirkan motor. 

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Kuliner Solo: Mie Ayam Gang Kecil Lokasi di Tegalharjo Jebres, Mie Ayam Bakso Jamur Jadi Best Seller,

https://solo.tribunnews.com/2023/02/03/kuliner-solo-mie-ayam-gang-kecil-lokasi-di-tegalharjo-jebres-mie-ayam-bakso-jamur-jadi-best-seller?page=all. 

Penulis: Adi Surya Samodra | Editor: Rifatun Nadhiroh

https://www.kompas.com/food/read/2023/02/09/073100575/kedai-mi-ayam-di-gang-terpencil-kuliner-enak-tersembunyi-di-solo

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke