Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

15 Tempat Makan Dekat Kebun Binatang Surabaya, Isi Perut Usai Bermain

KOMPAS.com - Kebun Binatang Surabaya merupakan salah satu kebun binatang yang cukup populer di Indonesia. Lokasinya tepatnya berada di Jalan Setail Nomor 1, Darmo, Wonokromo, Surabaya.

Kebun binatang ini sering kali menjadi jujukan wisatan edukasi bagi masyarakat setempat atau luar kota.

Kalau kamu sedang berada di sekitar atau dekat dengan lokasi Kebun Binatang Surabaya. Tidak ada salahnya untuk mencicipi kuliner surabaya yang ada di sana.

Berikut Kompas.com rangkum, sekian tempat makan enak dekat Kebun Binatang Surabaya yang bisa kamu kunjungi.

Namun, pastikan kamu tidak melanggar protokol kesehatan atau kamu bisa bungkus makanan untuk menghindari kumpul di satu tempat.

  • 16 Tempat Sarapan di Surabaya, Ada Bubur Madura hingga Lontong Mie
  • 15 Rumah Makan Padang Enak di Surabaya, Ada yang Layani Pesan Antar
  • 7 Tempat Makan Ramah Anak di Surabaya, Ada yang Sediakan Playground

1. Happy Suzy

Happy Suzy berjarak sekitar 1,1 kilometer atau 12 menit dengan berjalan kaki dari Kebun Binatang Surabaya. Tepatnya berlokasi di Jalan Diponegoro Nomor 111, Darmo, Wonokromo, Surabaya. Buka dari pukul 07.00-20.00 WIB.

Tempat makan enak di Surabaya bergaya tempo dulu ini bisa kamu kunjungi seusai bermain. Di sana, kamu bisa menikmati aneka menu.

Seperti Areh Gudeg, Nasi Tahu Tempe Bacem, dan Sop Buntut dengan harga mulai dari Rp 30.000-80.000.

2. Hari Hari Restaurant

Hari Hari Restaurant merupakan restoran suasana nyaman di Surabaya yang berjarak sekitar 2 kilometer dari Kebun Binatang Surabaya.

Lokasi tempat makanan enak surabaya ini tepatnya berada di Jalan Musi Nomor 47, Darmo, Wonokromo, Surabaya. Buka dari pukul 12.00-20.00 WIB.

Ada menu makan enak surabaya yang bisa kamu pilih, seperti Cumi Telur Asin, Cah Kangkung Polos, Karedok, Ayam Goreng Kremes, dan Udang Spesial Hari Hari Restaurant.

Harga per menu makan yang ditawarkan mulai dari Rp 25.000.

3. Indragiri Seafood & Resto

Indragiri Seafood & Resto merupakan tempat makan seafood surabaya yang bisa kamu kunjungi. Lokasinya hanya berjarak sekitar 13 menit dengan jalan kaki dari Kebun Binatang Surabaya.

Restoran di Surabaya ini menawarkan aneka menu masakan seperti Nasi Timbel Udang, Nasi Timbel Ayam, Sayur Asem, dan olahan seafood lainnya seperti udang, kerang, dan kepiting.

Harga per menu makan yang ditawarkan mulai dari Rp 25.000. Ada menu Kepiting Soka Telor Asin yang bisa kamu pesan dengan harga Rp 52.000 atau menu Lurjuk Masak Kecap dengan harga Rp 42.000.

  • 8 Tempat Makan Dekat Monumen Bambu Runcing Surabaya, Terkenal Enak
  • 8 Tempat Makan Dekat Stasiun Wonokromo Surabaya, Favorit Warga Lokal
  • 15 Tempat Makan di Aiola Eatery, Food Court Surabaya Harga Kaki Lima

4. Restoran Bebek Tepi Sawah

Restoran Bebek Tepi Sawah berjarak sekitar enam sampai tujuh menit dengan berjalan kaki dari Kebun Binatang Surabaya.

Restoran suasana nyaman surabaya ini tepatnya berlokasi di Jalan Darmokali Nomor 50, Darmo, Wonokromo, Surabaya. Buka dari pukul 12.00-20.00 WIB.

Tempat makan enak di Surabaya ini memiliki suasana ala Bali yang khas. Di sana, kamu juga bisa menikmati aneka hidangan khas Bali seperti Ayam Betutu, Bebek Betutu, Sate Lilit Ayam, dan Gurami Bakar Bumbu Bali.

5. RM Pusako Bundo

RM Pusako Bundo berlokasi tepat di belakang Kebun Binatang Surabaya. Tepatnya berada di Jalan Setail Nomor 22, Darmo, Wonokromo, Surabaya. Buka dari pukul 07.00-23.00 WIB.

Tempat makan padang di Surabaya ini menjual aneka menu nasi dengan sayur berbumbu khas Padang dengan aneka lauk seperti Rendang, Ayam Bakar, Tongkol Balado, Telur Dadar, dan Bawal Laut Goreng.

Harganya mulai dari Rp 18.000-23.000.

  • 8 Tempat Makan Dekat Stasiun Pasar Turi Surabaya, Isi Perut Setelah Perjalanan
  • 6 Kuliner Malam Dekat Tunjungan Plaza Surabaya, Cocok untuk Hilangkan Lapar
  • 15 Rumah Makan Padang Enak di Surabaya, Ada yang Layani Pesan Antar

6. Rohmat Nasi Uduk

Kuliner enak surabaya yang selanjutnya adalah Rohmat Nasi Uduk. Lokasinya hanya berjarak sekitar tujuh menit dari Kebun Binatang Surabaya.

Tepatnya berada di Jalan Ciliwung Nomor 64, Darmo, Wonokromo, Surabaya. Buka dari pukul 08.00-00.00 WIB.

Tempat makanan enak di Surabaya yang buka hingga tengah mala mini menyajikan menu nasi uduk dengan beragam lauk seperti bebek goreng, babat sapi, bandeng presto, dan usus ayam dengan harga mulai dari Rp 7.000.

7. Desa Café

Desa Café berlokasi di Jalan Kutai Nomor 29, Surabaya. Buka dari pukul 07.00-21.00 WIB.

Ada aneka menu makanan enak surabaya yang bisa kamu pilih. Menu favoritnya ada Nasi Sop Igo Bakar, Nasi Kikil Sapi Asli Suroboyo, Martabak Numplek, dan Nasi Krengsengan Granat.

Harga per menu yang ditawarkan mulai dari Rp 17.000-45.000.

  • 5 Tempat Beli Churros di Surabaya, Harga Mulai dari Rp 12.500
  • 15 Tempat Makan Dekat Monumen Kapal Selam Surabaya
  • 7 Tempat Makan di Sekitar Jalan Tunjungan Surabaya

8. Warung Dewi

Tempat makan murah di Surabaya yang selanjutnya adalah Warung Dewi. Lokasinya hanya berjarak sekitar tujuh menit dengan jalan kaki dari Kebun Binatang Surabaya.

Ada banyak menu makanan enak surabaya yang autentik rumahan. Seperti Sayur Lodeh, Sayur Asem,dna Nasi Campur. Semua menu bisa kamu tambah dengan lauk yang beragam, seperti gorengan tempe, tahu, dan ikan.

9. Pawon Dagelan

Pawon Dagelan berlokasi di Jalan Taman Bungkul Nomor 10, Darmo, Wonokromo, Surabaya. Buka dari pukul 10.00-22.00 WIB.

Tempat makanan enak di Surabaya ini punya suasana outdoor yang nyaman dengan rindangnya pohon.

Ada aneka menu makanan berat yang mengenyangkan hingga minuman menyegarkan. Seperti Sop Pitek Herbal, Rice Bowl Tradisional Ceker Ndower, dan Es Blender Roso Coklat Ireng dengan harga mulai dari Rp 10.000-35.000.

  • 15 Tempat Makan Bebek Goreng Terkenal di Surabaya, Harga Mulai dari Rp 17.000
  • 6 Tempat Makan Bakmi Jawa di Surabaya, Ada Bakmi Jogja Trunojoyo
  • 7 Seblak Enak di Surabaya, Harga Mulai Rp 8.000

10. Masakan Padang Minang Sabana

Masakan Padang Minang Sabana berlokasi di Jalan Darmokali Nomor 41, Darmo,Wonokromo, Surabaya. Buka dari pukul 08.00-20.00 WIB.

Tempat makan padang di Surabaya yang selanjutnya ini hanya berjarak sekitar 250 meter dari Kebun Binatang Surabaya.

Ada aneka menu makanan enak dan mengenyangkan, seperti Nasi Perkedel lengkap dengan sayur dan bumbu khas Padang. Harganya sekitar Rp 19.000.

Selain itu, ada menu Nasi Ikan Balado yang bisa kamu nikmati dengan harga Rp 22.000.

 


11. De'Oak Kafe

De'Oak Kafe berjarak sekitar 500 meter dari Kebun Binatang Surabaya. Food court surabaya ini memiliki tenant makanan enak yang populer.

Seperti Bakso Ketabang Kali, Mi Kluntung Pak Mitro, Sate Pak Brewok, Pangsit Mie Ayam dan Rujak Cingur Surabaya.

Harga per menu makannya ditawarkan mulai dari Rp 25.000.

12. Soto Daging Marmoyo

Soto Daging Marmoyo berlokasi di Jalan Marmoyo Nomor 3, Darmo, Wonokromo, Surabaya. Buka dari pukul 06.00-15.00 WIB.

Tempat makan enak di Surabaya ini menyajikan menu soto daging madura dengan harga yang cukup terjangkau yaitu sekitar Rp 18.000.

Satu porsi menu soto daging madura ini punya isian daging sapi yang dicampur dengan jeroan sapi cukup banyak. Cocok jadi tempat sarapan enak di Surabaya favoritmu.

  • 15 Kuliner Surabaya yang Terkenal, dari Rawon sampai Rujak Cingur
  • 7 Bubur Ayam di Surabaya, Ada yang Buka sampai Tengah Malam
  • 7 Tempat Makan Soto Lamongan di Surabaya, Harga Mulai Rp 13.000

13. Soto Ayam Hj. Noer

Soto Ayam Hj. Noer berjarak sekitar delapan menit dari Kebun Binatang Surabaya. Tempat kuliner enak surabaya ini berlokasi di Jalan Darmokali, Wonokromo, Surabaya. Buka dari pukul 07.30-21.00 WIB.

Ada semangkuk menu soto dengan suwiran ayam, nasi putih, bihun, dan koya yang bisa kamu nikmati di pagi hari. Pesan juga minuman dingin seperti es teh untuk menemani makan.

14. Warung Wong Solo

Warung Wong Solo berlokasi di Jalan Darmokali Nomor 35 A, Darmo, Wonokromo, Surabaya. Buka dari pukul 09.00-19.00 WIB.

Ada menu ikan pari kuah santan atau Kotokan Pe yang punya cita rasa gurih dan pedas yang nendang banget. Selain itu, ada menu Rawon, Lele Kremes, Gudeg Komplit, dan Pecel yang bisa kamu nikmati.

15. Warung Wulan

Warung Wulan berlokasi di Jalan Ratna Nomor 14 Dalam Komplek AJBS, Ngagel, Wonokromo, Surabaya. Buka dari pukul 09.00-18.00 WIB.

Tempat makan enak di Surabaya ini berjarak sekitar 2,2 kilometer dari Kebun Binatang Surabaya. Di sini, kamu bisa makan sepuasnya aneka menu masakan rumahan atau internasional.

Cocok jadi restoran suasana nyaman andalan keluarga di akhir pekan.

  • 7 Restoran All You Can Eat di Surabaya, Mulai dari Harga Rp 80.000
  • 15 Toko Roti di Surabaya, Ada yang Buka Sejak 1978
  • 5 Tempat Makan Soto Sekitar Stasiun Gubeng Surabaya

Pada masa pandemi seperti saat ini, pastikan saat berkunjung tetap melakukan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Di antaranya adalah memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak, dan tidak bepergian jika demam atau suhu tubuh di atas 37,3 derajat celsius.

https://www.kompas.com/food/read/2022/02/04/221100975/15-tempat-makan-dekat-kebun-binatang-surabaya-isi-perut-usai-bermain

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke