Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Butter Cream untuk Hiasan Kue Ulang Tahun

KOMPAS.com - Butter cream adalah bahan penting untuk membuat kue ulang tahun. Tanpa butter cream, kue akan tampak polos dan tidak meriah.

Rasa butter cream yang enak juga mempengaruhi rasa kue ulang tahun. Oleh karena itu, tak ada salahnya menggunakan bahan berkualitas untuk membuat butter cream.

Berikut resep butter cream dari koki pastry Singapura, Janice Wong. Ia membagikan resep ini dalam acara SingpoReimagine MICE Virtual Show pada Kamis (4/3/2021).

Resep butter cream

Bahan:

  • 250 gram unsalted butter (mentega tawar) suhu ruang
  • 150 gram icing sugar (gula halus)
  • 30 gram susu
  • Pewarna makanan warna sesuai selera

Cara membuat butter cream:

1. Taruh semua bahan dalam satu mangkuk.

2. Aduk bahan menggunakan mixer selama lebih kurang 10 detik dengan kecepatan tinggi sampai bahan mengembang tinggi.

3. Campurkan dengan pewarna makanan yang diinginkan, aduk menggunakan spatula. Masukkan ke kantung segitiga agar lebih mudah saat menghias kue.

https://www.kompas.com/food/read/2021/03/11/151600375/resep-butter-cream-untuk-hiasan-kue-ulang-tahun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke