KOMPAS.com - Mulai awal tahun, pelaksanaan Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2023 telah dimulai. Yakni untuk jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).
Tim panitia SNPMB 2023 terus memberikan informasi terkait SNBP 2023. Salah satunya mengenai pembuatan akun SNPMB yang wajib dilakukan oleh sekolah dan siswa.
Pembuatan akun SNPMB bagi sekolah dan siswa sudah dapat dilakukan sejak 9 Januari 2023. Registrasi akun bagi sekolah nanti akan ditutup pada 9 Februari 2023, pukul 15.00 WIB.
Bagi siswa yang akan melakukan pendaftaran SNBP wajib melakukan registrasi akun yang akan berakhir pada 15 Februari 2023, pukul 15.00 WIB.
Baca juga: Begini Tahapan Registrasi Akun SNPMB 2023 bagi Siswa yang Ikut SNBP
Sedangkan bagi peserta yang akan mendaftar SNBT 2023, registrasi akun SNPMB dapat dilakukan pada 14-28 Februari 2023.
Berikut ini data statistik akun SNPMB bagi sekolah dan siswa per Kamis (12/1/2023) pukul 21.41 WIB. Informasi dilansir dari akun Instagram SNPMB BPPP @_snpmbbppp.
1. Sekolah terdata: 47.895
2. Sekolah memiliki akun: 18.923
3. Siswa terdata: 2.743.038
4. Siswa memiliki akun: 465.281
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.