Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Masjid Terunik di Indonesia, Bisa Buat Studi Religi Pelajar

Kompas.com - 06/05/2022, 13:37 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Albertus Adit

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia dikenal sebagai negara dengan mayoritas masyarakatnya yang menganut agama Islam.

Bagi para umat muslim, Masjid menjadi bangunan yang cukup krusial karena digunakan sebagai tempat peribadatan dan sebagainya.

Namun selain menjadi tempat ibadah, masjid juga bisa menjadi destinasi wisata turis dengan kearifan lokal serta keunikannya tersendiri.

Baca juga: Cara Menghilangkan Jerawat, Info Universitas Medan Area

Tak sedikit masjid di Tanah Air yang memiliki gaya bangunan arsitektur yang unik nan menarik. Kira-kira masjid mana saja yang memiliki keunikan pada gaya arsitekturnya? Dilansir dari laman Direktorat SMP Kemendikbud Ristek, berikut daftarnya.

1. Masjid Raya Sumatra Barat (Padang, Sumatra Barat)

Masjid Raya Sumatera BaratDokumentasi PT Urbane Indonesia Masjid Raya Sumatera Barat

Masjid Raya Sumatra Barat terletak di ibukota Provinsi Sumatera Barat, yakni Padang. Masjid ini juga dikenal dengan nama Masjid Mahligai Minang.

Hal yang membuat masjid ini unik adalah gaya arsitekturnya yang sangat mencirikan kearifan lokal arsitektur Sumatera Barat, yaitu Rumah Gadang.

Selain kubah masjidnya yang berbentuk layaknya Rumah Gadang, terdapat empat sudut lancip di atap masjid dengan bangunannya yang berbentuk gonjong.

Baca juga: 6 Tips Bisnis Menjahit Rumahan buat Pelajar, Gampang Dicoba

Ditambah lagi, ukiran Minang dan kaligrafi pada dinding bagian luar yang menyempurnakan keseluruhan arsitektur masjid.

2. Masjid Agung An Nur (Pekanbaru, Riau)

Masjid Agung An Nur di Pekanbaru, Riau.CITRA INDRIANI Masjid Agung An Nur di Pekanbaru, Riau.

Masih dari pulau yang sama seperti Masjid Raya Sumatera Barat, Masjid Agung An Nur berada di kota Pekanbaru provinsi Riau.

Kamu akan langsung mengetahui ke mana gaya arsitektur masjid ini berkiblat. Dari gaya bangunannya, Masjid An Nur mengadopsi desain arsitektur Taj Mahal di India.

Tak hanya itu, sentuhan Melayu yang kental juga bisa dirasakan berkat pemilihan warna hijau yang mendominasi bangunan masjid dan motif kubah serupa kain hias berlapis warna emas dalam songket Melayu.

Selain itu, pengunjung juga akan dibuat terkesima dengan kehadiran beranda dalam masjid, seperti yang biasanya menjadi salah satu ciri khas rumah panggung ala Melayu.

3. Masjid Menara Kudus (Kudus, Jawa Tengah)

Pintu Masuk Masjid Menara Kudus yang dipercaya terdapat Rajah KalacakraChristina Desitriviantie/Shutterstock Pintu Masuk Masjid Menara Kudus yang dipercaya terdapat Rajah Kalacakra

Setelah dari Sumatera, kini kita beralih ke pulau dengan jumlah penduduk terpadat di Indonesia, Pulau Jawa. Di Pulau Jawa terdapat sebuah masjid ikonik dengan gaya arsitektur yang cukup unik, yaitu Masjid Kudus yang berada di kota Kudus, Jawa Tengah.

Desain dari Masjid Kudus merupakan sebuah akulturasi yang memadukan antara agama Hindu, Buddha, dan Islam. Keunikannya terletak pada desain masjid yang memiliki prasasti, gapura, menara dengan ukiran khas Jawa Kuno-Hindu.

Baca juga: Sudah Ada sejak Zaman Hindu Buddha, Ini Sejarah Jamu Gendong

Serta pancuran untuk wudhu yang diletakkan di arca, menunjukkan budaya dari tiga agama tersebut.

4. Masjid Muhammad Cheng Ho (Surabaya, Jawa Timur)

Masjid Muhammad Cheng Hoo SurabayaKompas.com/Agung Budi Santoso Masjid Muhammad Cheng Hoo Surabaya

Mendengar nama dari masjid ini tentunya sudah bisa menebak ke mana arah rujukan gaya arsitekturnya.

Terletak di kota Surabaya, Jawa Timur, Masjid Muhammad Cheng Ho menganut desain arsitektur bergaya kelenteng ala Tiongkok.

Pengaruh Laksamana Cheng Ho yang merupakan pelaut tangguh dari Tiongkok itu jelas melekat erat pada masjid berwarna merah itu.

Masjid ini dibangun untuk mengenang perjuangan dan dakwah Laksamana Cheng Ho dan warga Tionghoa muslim pada abad ke-15 tersebut.

5. Masjid 99 Kubah (Makassar, Sulawesi Selatan)

Sejumlah pengunjung menuruni tangga di pelataran Masjid 99 Kubah di Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (14/4/2022). Masjid dengan jumlah kubah sebanyak 99 buah tersebut menjadi salah satu destinasi wisata religi yang dikunjungi wisatawan khususnya umat muslim saat bulan Ramadhan 1443 H.ANTARA FOTO/ARNAS PADDA Sejumlah pengunjung menuruni tangga di pelataran Masjid 99 Kubah di Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (14/4/2022). Masjid dengan jumlah kubah sebanyak 99 buah tersebut menjadi salah satu destinasi wisata religi yang dikunjungi wisatawan khususnya umat muslim saat bulan Ramadhan 1443 H.

Beralih ke Indonesia bagian tengah, masjid selanjutnya yang memiliki gaya arsitektur unik adalah Masjid 99 Kubah yang berada di ibukota Provinsi Sulawesi Selatan, Makassar.

Masjid 99 Kubah menjadi ikon destinasi wisata religi baru di kota Makassar karena terletak dekat dengan Pantai Losari.

Baca juga: Pakar Gizi UB: 4 Tips Makan Enak Tanpa Takut Kolesterol Selama Lebaran

Sesuai dengan namanya, masjid ini memiliki kubah sebanyak 99. Angka 99 mencerminkan kepercayaan umat Islam terhadap 99 nama Allah (Asmaul Husna). Kemegahan yang dipadukan dengan pemandangan eksotis pinggir laut tentunya akan membuat pengunjung berdecak kagum.

Itulah tadi beberapa masjid di Indonesia yang memiliki gaya arsitektur unik nan menarik. Masjid-masjid tadi bisa menjadi salah satu opsi destinasi wisata ketika mengunjungi kota-kota tersebut.

Jadi, kira-kira masjid mana yang akan kamu kunjungi saat liburan?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com