Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Beasiswa S1 Kedokteran dan Jurusan Lain di UPH, Tertarik?

Kompas.com - 24/10/2020, 07:31 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Bagi siswa yang saat ini masih duduk di bangku kelas 12 SMA/SMK/Sederajat dan akan lulus pada 2021, ada informasi menarik.

Terlebih yang ingin kuliah S1 Kedokteran, ini ada informasi beasiswa dari Universitas Pelita Harapan (UPH). Tak hanya kedokteran, tapi juga ditawarkan untuk jurusan lainnya.

Melansir laman uph.edu, UPH merupakan perguruan tinggi swasta yang berlokasi di Tangerang. Kampus ini juga membuka cabang di Jakarta, Medan dan Surabaya.

Jika kamu tertarik ingin mendapatkan beasiswa ini, maka simak informasinya. Karena pendaftaran akan segera ditutup.

Baca juga: Mahasiswa Wajib Paham, Ini Fakta Unik Pentingnya Langkah 3M

Kategori program beasiswa

1. Prestasi Akademik: terbuka untuk semua program studi.

2. Keterbatasan Ekonomi: terbuka untuk semua program studi kecuali Kedokteran.

3. Prestasi Olahraga: terbuka untuk semua program studi kecuali Kedokteran dan Musik Konservatori.

Cakupan beasiswa

Adapun beasiswa yang diberikan meliputi biaya SPP, biaya BPP Pokok, dan biaya SKS. Beasiswa tersebut diberikan untuk 3 term pertama.

Untuk mempertahankan beasiswa di term selanjutnya, penerima beasiswa harus mencapai IPK dan IP Semester yang telah ditetapkan (syarat dan ketentuan berlaku).

Persyaratan

  • Lulus proses Pendaftaran Langsung (untuk semua program studi kecuali Kedokteran).
  • Lulus Tes Pendaftaran (untuk Kedokteran).
  • Ketika mendaftar beasiswa, calon mahasiswa masih duduk di Kelas 12.
  • Jasmani sehat.
  • Tidak terdaftar sebagai mahasiswa di universitas lain.
  • Tidak diperbolehkan untuk menikah dan hamil selama masa kuliah.

Persyaratan dokumen

  • 1 fotokopi rapor Kelas 10 (Semester 1 & 2) & kelas 11 (Semester 1 & 2) yang dilegalisir.
  • 1 fotokopi SKHUN SMP yang dilegalisir.
  • 1 fotokopi KK (Kartu Keluarga)/paspor untuk WNA.
  • 1 lembar pas foto ukuran 3×4 dengan latar belakang merah.
  • Formulir pernyataan admisi dan keterangan bebas narkoba.

Persyaratan tambahan

Kelas Internasional

  • 1 (satu) fotokopi hasil TOEFL (61IBT/500 PBT) atau IELTS dengan skor 6.

Fakultas Desain

  • Formulir Pendaftaran Fakultas Desain.
  • 4 gambar tangan sesuai dengan persyaratan.
  • Hasil tes buta warna dari dokter spesialis mata atau dari rumah sakit/klinik yang terdaftar.
  • Esai 500 kata yang diketik (esai dengan tulisan tangan tidak dapat diterima).

Fakultas Ilmu Seni

  • Formulir pendaftaran Fakultas Ilmu Seni.
  • Formulir rekomendasi Fakultas Ilmu Seni.
  • Rekaman video keterampilan kinerja terbaru pemohon pada instrumen/vokal yang dipilih
  • Riwayat hidup (CV)
  • Essai/Pernyataan Pribadi

Fakultas Kedokteran

  • Formulir pendaftaran Fakultas Kedokteran dan Formulir Pernyataan Sehat.
  • Hasil tes buta warna dari dokter spesialis mata.
  • Esai 500 kata.

Fakultas Psikologi

  • Formulir pendaftaran fakultas psikologi (hanya untuk kampus Lippo Village)

Cara mendaftar

1. Peserta atau calon mahasiswa melakukan pendaftaran ke UPH secara online melalui UPH Online Admission System dengan mengunjungi website: http://one.uph.edu.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com