Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi Dibuka, Cek di Sini

KOMPAS.com - Beasiswa Unggulan Kemendikbud Ristek telah dibuka pendaftarannya sejak 1 Juli sampai 15 Agustus 2021.

Ada tiga kategori Beasiswa Unggulan ini, yakni untuk masyarakat berprestasi, pegawai Kemendikbud Ristek maupun penyandang disabilitas.

Apabila ingin mengikuti Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi, maka harus dipahami bahwa beasiswa ini program dalam negeri untuk jenjang Sarjana (S1), Magister (S2), dan Doktoral (S3).

Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi dapat diikuti oleh calon mahasiswa yang sudah memiliki surat diterima di perguruan tinggi maupun mahasiswa yang sudah melangsungkan perkuliahan semester 2 pada saat mendaftar.

Merangkum laman Puslapdik Kemendikbud Ristek, Rabu (1/7/2021) memberitahukan Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi Kemendikbud Ristek ini diberikan kepada masyarakat yang berprestasi di tingkat internasional maupun nasional serta yang pernah berkontribusi kepada daya saing bangsa di segala bidang.

Untuk memperoleh Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi, calon mahasiswa maupun mahasiswa harus memenuhi persyaratan umum, yakni:

1. Diutamakan memiliki sertifikat yang membuktikan prestasi akademik/non akademik tingkat internasional dan/atau nasional.

2. Mendapatkan rekomendasi dari institusi terkait.

3. Tidak sedang menerima beasiswa sejenis dari sumber lain.

4. Diterima pada Perguruan Tinggi dalam negeri yang telah terakreditasi B/sangat baik.

Selain itu, mereka yang ingin menerima Beasiswa Unggula Masyarakat Berprestasi, maka harus memenuhi persyaratan khusus yang diminta di masing-masing program, baik Sarjana, Magister, dan Doktoral.

1. Beasiswa Program Sarjana

Adapun persyaratan khusus dari Beasiswa Program Sarjana, antara lain:

2. Beasiswa Program Magister

Adapun persyaratan khusus dari Beasiswa Program Magister, seperti:

3. Beasiswa Program Doktoral

Berikut persyaratan khusus dari Beasiswa Program Doktoral:

Selain itu mahasiswa maupun calon mahasiswa harus melengkapi beberapa berkas beasiswa, yaitu:

1. Kartu Tanda Penduduk (KTP).

2. Kartu Tanda Mahasiswa (khusus On-Going).

3. LoA Unconditional (Untuk On-Going ganti dengan surat tanda aktif kuliah).

4. Kartu Hasil Studi (KHS) terakhir (Khusus On-Going).

5. ljazah dan transkrip nilai terakhir.

6. Sertifikat TOEFL/IELTS (TOEFL/IELTS untuk S1 tidak diwajibkan).

7. Proposal rencana studi (rencana perkuliahan dan sks per-semester yang akan ditempuh hingga selesai studi, topik apa yang akan ditulis dalam skripsi/tesis/disertasi, deskripsikan aktivitas di luar perkuliahan yang akan dilakukan selama studi dan bagaimana implementasi hasil studi di masyarakat).

8. Surat rekomendasi dari civitas akademik atau institusi terkait.

9. Surat pernyataan tidak sedang menerima beasiswa sejenis dari sumber lain.

10. Sertifikat prestasi minimal tingkat kabupaten.

11. Essay menggunakan Bahasa Indonesia dengan judul: "Aku Generasi Unggul Kebanggaan Bangsa Indonesia" bagi S1 dan essay/karangan terkait dengan hal yang sudah diperbuat untuk bangsa bagi S2/S3. Essay ditulis sebanyak 3-5 halaman pada kertas A4 dengan format huruf Times New Roman ukuran huruf 12 dengan spasi 1.5 lines.

Untuk format surat rekomendasi dari civitas akademika atau institusi terkait maupun surat pernyataan tidak sedang menerima beasiswa sejenis dari sumber lain bisa didapatkan dari laman https://beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id/.

Apabila belum jelas mengenai persyaratan maupun cara daftarnya bisa mengakses langsung laman https://beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id/.

https://www.kompas.com/edu/read/2021/07/01/142410171/beasiswa-unggulan-masyarakat-berprestasi-dibuka-cek-di-sini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke