Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

The Super Mario Bros Movie Jadi Film Adaptasi Gim Video Terlaris Sepanjang Masa

Kompas.com - 18/04/2023, 20:02 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Film The Super Mario Bros. Movie yang tayang perdana 5 April 2023 membukukan angka penjualan fantastis.

Film The Super Mario Bros. Move mengisahkan petualangan karakter ikonik dari gim video Super Mario Bros., seperti Mario, Luigi, dan Princess Peach menghadapi antagonis Bowser.

Dilansir GameSpot, film yang diadaptasi dari waralaba gim video populer Nintendo ini meraup pendapatan 508.700.000 dolar AS.

Angka itu diperkirakan bertambah, mengingat film tersebut masih diputar di bioskop seluruh dunia.

Pencapaian ini membuat The Super Mario Bros. Movie menjadi adaptasi gim video tersukses sepanjang masa, mengalahkan Pokemon Detective Pikachu (2019) dan Warcraft (2016).

Berikut lima film adaptasi gim video terlaris:

  1. The Super Mario Bros. Movie (2023): 508.700.000 dolar AS
  2. Pokemon Detective Pikachu (2019): 449.762.638 dolar AS
  3. Warcraft (2016): 439.048.914 dolar AS
  4. Rampage (2018): 428.028.233 dolar AS
  5. Sonic the Hedgehog 2 (2022): 405.421.518 dolar AS

Membayar kegagalan sebelumnya

Dilansir Variety, The Super Mario Bros. Movie diproduksi oleh Universal, Illumination dan Nintendo.

Pada awalnya, Nintendo sempat ragu untuk kembali mengangkat petualangan Mario ke layar lebar setelah kegagalan film adaptasi live-action Super Mario Bros. (1993).

Film tersebut gagal total, baik secara finansial maupun penerimaan dari penonton, dan dianggap sebagai salah satu film terburuk yang pernah dibuat.

Namun, Illumination yang telah berpengalaman memproduksi waralaba film animasi, seperti Despicable Me dan Sing, berhasil meyakinkan Nintendo untuk kembali menghadirkan sang tukang ledeng berkumis tebal ke layar lebar.

Pendiri Illumination Chris Meledandri menggandeng pencipta Mario Shigeru Miyamoto sebagai co-producer, untuk memastikan maskot Nintendo itu mendapatkan representasi yang tepat.

Sementara, Aaron Horvath dan Michael Jelenic ditunjuk untuk menyutradarai film tersebut.

Adapun urusan pengisi suara diserahkan kepada aktor-aktor ternama Hollywood seperti Chris Pratt (Mario), Anya Taylor-Joy (Princess Peach), dan Jack Black (Bowser).

Dengan biaya produksi 100 juta dolar AS, yang terbilang ekonomis untuk film animasi, The Super Mario Bros. Movie berhasil membayar kegagalan film adaptasi live-action tahun 1993.

Selain sukses dari segi penjualan, film ini juga mendapat sambutan positif dari fans dan penonton, terbukti dengan skor audiens yang mencapai 96 persen di situs Rotten Tomatoes.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] Elkan Baggott Tiba di Qatar untuk Perkuat Timnas Indonesia

[HOAKS] Elkan Baggott Tiba di Qatar untuk Perkuat Timnas Indonesia

Hoaks atau Fakta
Disinformasi Bernada Satire soal Kematian Elon Musk

Disinformasi Bernada Satire soal Kematian Elon Musk

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] MK Larang Anies dan Ganjar Mencalonkan Diri sebagai Presiden

[HOAKS] MK Larang Anies dan Ganjar Mencalonkan Diri sebagai Presiden

Hoaks atau Fakta
Akun Instagram Palsu Wasit Shen Yinhao Bermunculan Setelah Laga Indonesia Vs Uzbekistan

Akun Instagram Palsu Wasit Shen Yinhao Bermunculan Setelah Laga Indonesia Vs Uzbekistan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Ronaldo Kritik Kepemimpinan Wasit Indonesia Vs Uzbekistan

[HOAKS] Ronaldo Kritik Kepemimpinan Wasit Indonesia Vs Uzbekistan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan Diulang karena Ada Kecurangan

[HOAKS] Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan Diulang karena Ada Kecurangan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] RSJ di Kendari Kebanjiran 50 Pasien akibat Efek Obat PCC

[HOAKS] RSJ di Kendari Kebanjiran 50 Pasien akibat Efek Obat PCC

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks KPU Tunda Penetapan Prabowo-Gibran, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks KPU Tunda Penetapan Prabowo-Gibran, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Tidak Benar Tabung Elpiji Kosong Bisa Terisi Lagi Setelah Diguyur Air Panas

[KLARIFIKASI] Tidak Benar Tabung Elpiji Kosong Bisa Terisi Lagi Setelah Diguyur Air Panas

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks! Bill Gates Lepaskan Nyamuk Penyebar Kaki Gajah di Bali

[VIDEO] Hoaks! Bill Gates Lepaskan Nyamuk Penyebar Kaki Gajah di Bali

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Najwa Shihab Wawancarai Beckham soal Bisnis Judi Online

[HOAKS] Najwa Shihab Wawancarai Beckham soal Bisnis Judi Online

Hoaks atau Fakta
Memanfaatkan Fitur Google untuk Mencari Artikel Cek Fakta

Memanfaatkan Fitur Google untuk Mencari Artikel Cek Fakta

Data dan Fakta
[KLARIFIKASI] Belum Ada Bukti Rafael Alun Korupsi Rp 3.000 Triliun

[KLARIFIKASI] Belum Ada Bukti Rafael Alun Korupsi Rp 3.000 Triliun

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Manipulasi Video Ledakan Asteroid Saat Menabrak Bulan

[KLARIFIKASI] Manipulasi Video Ledakan Asteroid Saat Menabrak Bulan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Ronaldo Berikan Pujian kepada Timnas Indonesia U23

[HOAKS] Ronaldo Berikan Pujian kepada Timnas Indonesia U23

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com