Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/09/2022, 16:26 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

klarifikasi

klarifikasi!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, ada yang perlu diluruskan terkait informasi ini.

KOMPAS.com - Kemiripan lokasi syuting Pengabdi Setan 2: Communion dengan Observatorium Bosscha menggiring pada beberapa klaim keliru di media sosial.

Observatorium Bosscha diklaim sebagai lokasi syuting film horor tersebut.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, ada yang perlu diluruskan dari klaim tersebut.

Narasi yang beredar

Informasi yang menyebut Observatorium Bosscha dijadikan lokasi syuting Pengabdi Setan 2: Communion, disebarkan oleh akun Facebook ini dan ini, serta akun Twitter ini.

Berikut narasinya:

Genhype, pasti kalian belakangan ini sering banget dengar nama Bosscha disebut-sebut.
Observatorium Bosscha jadi perbincangan di Twitter pasca muncul di film Pengabdi Setan 2: Communion.

Menjadi lokasi syuting yang menampilkan adegan penuh misteri, Bosscha lantas disebut sebagai tempat angker. Padahal gedung ini sebelumnya dikenal romantis dalam film komedi musikal, Petualangan Sherina.

Berikut fakta-fakta menarik seputar Observatorium Bosscha.

Tangkapan layar unggahan dengan narasi keliru di sebuah akun Facebook, Selasa (9/8/2022), yang menyebut Observatorium Bosscha dijadikan lokasi syuting Pengabdi Setan 2: Communion.akun Facebook Tangkapan layar unggahan dengan narasi keliru di sebuah akun Facebook, Selasa (9/8/2022), yang menyebut Observatorium Bosscha dijadikan lokasi syuting Pengabdi Setan 2: Communion.
Penelusuran Kompas.com

Pihak Observatorium Bosscha membantah bahwa observatorium itu dijadikan lokasi syuting film horor.

Melalui pengumuman di akun Instagram @bosschaobservatory, Sabtu (13/8/2022), pihak Observatorium Bosscha menegaskan, pihaknya sama sekali tidak terlibat dalam produksi film bernuansa horor yang tengah beredar.

"Kami amat menyesalkan pemunculan gambar yang dengan segera orang kenali sebagai ikon Observatorium Bosscha yang memberi kesan tidak benar tentang Observatorium Bosscha," tulisnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Observatorium Bosscha (@bosschaobservatory)

 

Meski ada kemiripan, tetapi dalam film memang tidak disebutkan bahwa lokasi tersebut berada di observatorium yang berada di Lembang, Jawa Barat itu.

Pada video yang mendokumentasikan penggarapan film Pengabdi Setan 2: Communion yang diunggah di kanal YouTube Rapi Films, Minggu (28/8/2022), tampak lokasi yang dimaksud terlihat pada menit ke-9 detik ke-30.

Kemudian pada menit ke-10 detik ke-26 tampak gedung yang menjadi latar belakang pengambilan gambar memiliki bentuk persegi yang lebih kentara, sementara sisi gedung Observatorium Bosscha cenderung melingkar.

Berikut perbandingan tangkapan layar dari lokasi syuting dan foto gedung yang diambil dari akun Instagram Observatorium Bosscha:

Perbandingan tangkapan layar lokasi syuting film Pengabdi Setan 2: Communion dengan gedung Observatorium Bosscha. Itu adalah dua lokasi yang berbeda.YouTube Rapi Films dan Instagram @bosschaobservatory Perbandingan tangkapan layar lokasi syuting film Pengabdi Setan 2: Communion dengan gedung Observatorium Bosscha. Itu adalah dua lokasi yang berbeda.
Kesimpulan

Ada yang perlu diluruskan dari klaim yang menyebut Observatorium Bosscha dijadikan lokasi syuting Pengabdi Setan 2: Communion.

Pihak Observatorium Bosscha membantah bahwa observatorium itu dijadikan lokasi syuting film horor yang tengah beredar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[KLARIFIKASI] Belum Ada Bukti Rafael Alun Korupsi Rp 3.000 Triliun

[KLARIFIKASI] Belum Ada Bukti Rafael Alun Korupsi Rp 3.000 Triliun

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Manipulasi Video Ledakan Asteroid Saat Menabrak Bulan

[KLARIFIKASI] Manipulasi Video Ledakan Asteroid Saat Menabrak Bulan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Ronaldo Berikan Pujian kepada Timnas Indonesia U23

[HOAKS] Ronaldo Berikan Pujian kepada Timnas Indonesia U23

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bulan Kembar di Pegunungan Arfak pada 26 April

[HOAKS] Bulan Kembar di Pegunungan Arfak pada 26 April

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Pelatih Korsel Mengamuk Usai Kalah dari Indonesia di Piala Asia U23

[HOAKS] Video Pelatih Korsel Mengamuk Usai Kalah dari Indonesia di Piala Asia U23

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Penjelasan Pertamina soal Video Konsumen Cekcok di SPBU Putussibau

[KLARIFIKASI] Penjelasan Pertamina soal Video Konsumen Cekcok di SPBU Putussibau

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda | Bahaya SO2 di Jawa

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda | Bahaya SO2 di Jawa

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Hoaks Sandra Dewi Dijemput Paksa Polisi

[VIDEO] Beredar Hoaks Sandra Dewi Dijemput Paksa Polisi

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Konten Satire, Jokowi Pegang 'Kartu Kabur Saat Demo'

[KLARIFIKASI] Konten Satire, Jokowi Pegang "Kartu Kabur Saat Demo"

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks Uang Nasabah Hilang di Bank akibat Bansos Pemilu, Jangan Terhasut!

[VIDEO] Hoaks Uang Nasabah Hilang di Bank akibat Bansos Pemilu, Jangan Terhasut!

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Pengibaran Bendera GAM Setelah Putusan MK, Awas Provokasi

INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Pengibaran Bendera GAM Setelah Putusan MK, Awas Provokasi

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Bantahan Indonesia soal Upaya Normalisasi Hubungan dengan Israel

INFOGRAFIK: Bantahan Indonesia soal Upaya Normalisasi Hubungan dengan Israel

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] KPU Tunda Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres Terpilih

[HOAKS] KPU Tunda Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres Terpilih

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Puan Promosikan Obat Nyeri Sendi

[HOAKS] Puan Promosikan Obat Nyeri Sendi

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Azan Berkumandang di Lancaster House, Bukan Istana Buckingham

[KLARIFIKASI] Azan Berkumandang di Lancaster House, Bukan Istana Buckingham

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com