Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

CEK FAKTA: PM Israel Klaim Jurnalis Al Jazeera Tewas karena Tembakan Palestina

Kompas.com - 13/05/2022, 16:36 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

KOMPAS.com - Perdana Menteri Israel Naftali Bennet membantah tuduhan yang menyebutkan jurnalis Al Jazeera, Shireen Abu Aqleh (51), tewas karena tembakan tentara Israel.

Shireen Abu Aqleh tewas saat sedang meliput serangan di kamp pengungsi Jenin di Tepi Barat yang diduduki Israel.

Melalui akun Twitter-nya, Neftali Bennet balik menuding bahwa penyebab kematian Abu Aqleh adalah karena tembakan membabi-buta orang-orang Palestina bersenjata.

"Berdasarkan data yang kami miliki saat ini, ada kemungkinan besar bahwa orang-orang Palestina bersenjata, yang menembak membabi-buta, adalah orang-orang yang bertanggung jawab atas kematian jurnalis malang itu," kata Bennet, Rabu (11/5/2022).

Dalam unggahan Twitter-nya, Bennet juga membagikan video yang memperlihatkan orang-orang Palestina menembak tentara Israel.

Namun, Bennet mengatakan bahwa tidak ada tentara Israel yang terluka. Sehingga, kemungkinan besar orang yang tertembak itu adalah Abu Aqleh.

"Orang-orang Palestina bahkan terekam mengatakan, 'Kita menembak seorang tentara, dia tergeletak di tanah.' Tidak ada tentara yang terluka, meningkatkan kemungkinan bahwa mereka menembak jurnalis itu," tuturnya.

Detik-detik kematian Abu Aqleh

Seorang rekan Abu Aqleh menceritakaan saat-saat terakhir jurnalis senior itu kepada Anadolu Agency (AA), Rabu (11/5/2022).

Abu Aqleh termasuk di antara jurnalis yang bergegas ke tempat kejadian di kota utara Jenin di Tepi Barat yang diduduki Israel. Dia dikawal oleh tim yang berbasis di Qatar, termasuk produser Ali Al-Samoudi, yang telah tiba lebih awal.

Kepada AA, Al Samoudi mengatakan bahwa dia dan para jurnalis lainnya telah memastikan untuk berdiri di area yang dapat dilihat oleh tentara Israel.

Menurut Al Samoudi, ketika Shireen Abu Aqleh tiba di lokasi, pasukan Israel menembakkan peluru pertama ke arah mereka. Peluru itu tidak mengenai siapa pun.

Peluru kedua mengenai bahu Al-Samoudi. Abu Aqleh lalu berteriak: "Ali terluka."

Al-Samoudi mengatakan, peluru ketiga adalah peluru mematikan yang mengenai kepala Abu Aqleh, dan menewaskannya.

Klaim Bennet dibantah

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menilik Pelarangan TikTok di Sejumlah Negara, dari Asia sampai Eropa

Menilik Pelarangan TikTok di Sejumlah Negara, dari Asia sampai Eropa

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Benarkah Pinocchio Dibuat dari Kulit dan Rambut Budak?

INFOGRAFIK: Benarkah Pinocchio Dibuat dari Kulit dan Rambut Budak?

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Sandra Dewi dan Harvey Moeis Divonis Hukuman Mati

[HOAKS] Sandra Dewi dan Harvey Moeis Divonis Hukuman Mati

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Harimau Mati Tertabrak Kendaraan di Tol Pekanbaru-Dumai

[HOAKS] Harimau Mati Tertabrak Kendaraan di Tol Pekanbaru-Dumai

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Hoaks Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade

[VIDEO] Beredar Hoaks Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Manipulasi Foto Roosevelt Memburu Triceratops Terakhir

INFOGRAFIK: Manipulasi Foto Roosevelt Memburu Triceratops Terakhir

Hoaks atau Fakta
Kompilasi Konten Politik yang Dibuat dengan AI Generatif

Kompilasi Konten Politik yang Dibuat dengan AI Generatif

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Mantan PM Jepang Dibunuh karena Tidak Patuh pada WEF

[HOAKS] Mantan PM Jepang Dibunuh karena Tidak Patuh pada WEF

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Prabowo-Gibran Batal Dilantik oleh MPR

[HOAKS] Prabowo-Gibran Batal Dilantik oleh MPR

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Ular Raksasa di Carolina Selatan

[HOAKS] Foto Ular Raksasa di Carolina Selatan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Warga Rafah Bikin Video Rekayasa Serangan Israel

[HOAKS] Warga Rafah Bikin Video Rekayasa Serangan Israel

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Presiden FIFA Minta Laga Indonesia Vs Guinea Diulang

[HOAKS] Presiden FIFA Minta Laga Indonesia Vs Guinea Diulang

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Undian Berhadiah 30 Motor dalam Rangka Ulang Tahun

[HOAKS] Undian Berhadiah 30 Motor dalam Rangka Ulang Tahun

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Wawancara Raffi Ahmad soal Situs Judi

[HOAKS] Video Wawancara Raffi Ahmad soal Situs Judi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Ustaz Solmed Promosikan Situs Judi

[HOAKS] Video Ustaz Solmed Promosikan Situs Judi

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com