Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Bill Gates Minta Semua Vaksin Covid-19 Ditarik dari Peredaran

Kompas.com - 24/01/2022, 13:12 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

Melansir Reuters, klaim bahwa Bill Gates meminta vaksin Covid-19 ditarik dari peredaran berasal dari sebuah artikel satire yang dipublikasikan The Expose.

Artikel satire itu dipublikasikan The Expose pada 29 Agustus 2021. Di bawah judul artikel, tercantum disclaimer berikut:

Satir berikut adalah fiktif karena Mr. Gates tidak membuat pidato seperti itu dan Gates Foundation tidak menyediakan dana apa pun untuk memberi kompensasi kepada korban vaksin atau untuk menyediakan obat Covid-19 yang efektif dan murah. Semua sisa artikel adalah faktual – W. Gelles

Berikut kutipan isi artikel satir tersebut, yang kemudian dibagikan ulang di Facebook:

Melalui pidato 19 menit yang disiarkan di televisi, Gates berkata: “Kami membuat kesalahan besar. Kami ingin melindungi orang dari virus berbahaya. Tapi ternyata virusnya jauh lebih berbahaya dari yang kita duga. Dan vaksinnya jauh lebih berbahaya daripada yang dibayangkan siapa pun".

Sikap Gates Foundation

Melalui laman resmi, Gates Foundation merilis pandangan mereka terkait vaksinasi untuk menghentikan pandemi Covid-19.

Mengutip laman Gates Foundation, mendistribusikan vaksin yang terbukti aman dan efektif ke seluruh dunia akan membantu menghentikan pandemi Covid-19.

Gates Foundation juga memberikan pendanaan untuk riset terkait vaksin, dan sejauh ini telah mengucurkan 2 miliar dollar AS untuk pembiayaan riset dan respons terhadap Covid-19.

Yayasan amal itu juga menyatakan bahwa mereka tidak mengambil keuntungan dari vaksin yang diproduksi atau dikembangkan menggunakan dana dari Gates Foundation.

"Sebagai organisasi nirlaba, semua aset yayasan digunakan untuk tujuan amal. Setiap vaksin yang diproduksi dengan pendanaan dari Gates Foundation harus mematuhi pedoman Akses Global, yang mengharuskan vaksin apa pun yang dibuat dengan pendanaan yayasan tersedia secara luas dengan harga yang terjangkau, dalam volume yang memadai, pada tingkat kualitas, dan dalam jangka waktu yang bermanfaat bagi orang yang membutuhkan."

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, dapat disimpulkan bahwa kabar Bill Gates meminta seluruh vaksin Covid-19 ditarik dari peredaran adalah tidak benar alias hoaks.

Kabar tersebut berasal dari sebuah artikel satir, yang telah dibubuhi keterangan bahwa artikel itu adalah tulisan fiksi.

Selain itu, Gates Foundation juga memegang komitmen bahwa vaksin adalah salah satu upaya untuk menghentikan pandemi, dan memberikan bantuan dana bagi riset serta respons terhadap Covid-19.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kilas Balik Indonesia Juarai Piala Uber 1996, Taklukkan China di Final

Kilas Balik Indonesia Juarai Piala Uber 1996, Taklukkan China di Final

Sejarah dan Fakta
Lebih dari 2.100 Orang Ditangkap Selama Demo Pro-Palestina di AS

Lebih dari 2.100 Orang Ditangkap Selama Demo Pro-Palestina di AS

Data dan Fakta
[HOAKS] Komite Wasit AFC dan FIFA Rekomendasikan Laga Indonesia Vs Uzbekistan Diulang

[HOAKS] Komite Wasit AFC dan FIFA Rekomendasikan Laga Indonesia Vs Uzbekistan Diulang

Hoaks atau Fakta
Kematian Empat Mahasiswa AS Penentang Perang Vietnam pada 1970

Kematian Empat Mahasiswa AS Penentang Perang Vietnam pada 1970

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Saldi Isra Mundur dari Jabatan Hakim MK

[HOAKS] Saldi Isra Mundur dari Jabatan Hakim MK

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Disinformasi Bernada Satire soal Kematian Elon Musk

INFOGRAFIK: Disinformasi Bernada Satire soal Kematian Elon Musk

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Penjelasan soal Cairan Batang Pisang Berkhasiat Hancurkan Batu Ginjal

[KLARIFIKASI] Penjelasan soal Cairan Batang Pisang Berkhasiat Hancurkan Batu Ginjal

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Hoaks Uang Pembayaran Tol Masuk ke Rekening Pengusaha China

[VIDEO] Beredar Hoaks Uang Pembayaran Tol Masuk ke Rekening Pengusaha China

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Vaksin Covid-19 AstraZeneca Menyebabkan Kematian

[HOAKS] Vaksin Covid-19 AstraZeneca Menyebabkan Kematian

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Ronaldo Dukung Laga Indonesia Vs Uzbekistan Diulang

[HOAKS] Ronaldo Dukung Laga Indonesia Vs Uzbekistan Diulang

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Sampul Majalah Time Tampilkan Donald Trump Bertanduk

[HOAKS] Sampul Majalah Time Tampilkan Donald Trump Bertanduk

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Terbukti Suap Wasit, Uzbekistan Didiskualifikasi dari Piala Asia U-23

[HOAKS] Terbukti Suap Wasit, Uzbekistan Didiskualifikasi dari Piala Asia U-23

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] BMKG Tegaskan Sesar Sumatera Tidak Memicu Tsunami

[KLARIFIKASI] BMKG Tegaskan Sesar Sumatera Tidak Memicu Tsunami

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Ronaldo Tiba di Qatar untuk Menonton Piala Asia U-23

[HOAKS] Video Ronaldo Tiba di Qatar untuk Menonton Piala Asia U-23

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Vaksin HPV Menyebabkan Kemandulan

[HOAKS] Vaksin HPV Menyebabkan Kemandulan

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com