Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

India Akan Salip China sebagai Negara Terpadat pada 2023, Ini Proyeksi Datanya

KOMPAS.com - Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) memperkirakan India akan menyalip China sebagai negara terpadat di dunia pada 2023.

Dalam laporan World Population Prospects 2022, PBB menyebutkan, India termasuk ke dalam delapan negara yang berkontribusi terhadap peningkatan populasi global hingga tahun 2050.

Tujuh negara lainnya adalah Republik Demokratik Kongo, Mesir, Ethiopia, Nigeria, Pakistan, Filipina, dan Republik Persatuan Tanzania.

Menurut data PBB, populasi India pada 2022 adalah 1,412 miliar jiwa, berada di belakang China yang populasinya mencapai 1,426 miliar jiwa.

Pada 2050, PBB memproyeksikan selisih itu akan melebar. India diperkirakan akan memiliki populasi 1,668 miliar jiwa, sementara China akan memiliki populasi 1,317 miliar jiwa.

Pertumbuhan populasi India

Dilansir Reuters, pertumbuhan populasi tahunan India rata-rata 1,2 persen sejak 2011. Angka itu mengalami penurunan dibandingkan rata-rata 1,7 persen dalam 10 tahun sebelumnya.

Sementara tingkat kesuburan total India (anak per wanita) turun menjadi 2 dalam periode penilaian terakhir 2019-2021, dari 3,4 pada 1992-1993.

Menurut Pemerintah India, meningkatnya penggunaan kontrasepsi dan pendidikan di kalangan anak perempuan dapat berkontribusi pada penurunan tingkat kesuburan.

Selain itu, penggunaan metode keluarga berencana yang melonjak menjadi 66,7 persen pada 2019-2021 dari 53,5 persen pada 2015-2016 juga turut berkontribusi.

China mengalami penurunan

Meski pertumbuhan populasi India mengalami pelambatan, namun tingkat pertumbuhannya masih lebih tinggi dibanding China yang mengalami penurunan.

Dilansir BBC, populasi China turun untuk pertama kalinya dalam 60 tahun.

Pada 2022, Biro Statistik Nasional (NBS) China mencatat populasi 1,4118 miliar jiwa. Angka tersebut turun 850.000 jiwa dari tahun 2021.

Tingkat kelahiran pada 2022 tercatat 6,77 per 1.000 orang, turun dari 7,52 pada 2021. Sebagai perbandingan, tingkat kelahiran di India pada 2021 adalah 16,42.

Kematian juga melebihi jumlah kelahiran untuk pertama kalinya tahun lalu di China.

Negeri Tirai Bambu mencatat tingkat kematian tertinggi sejak 1976, yaitu 7,37 kematian per 1.000 orang, naik dari 7,18 pada tahun sebelumnya.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/01/20/084000982/india-akan-salip-china-sebagai-negara-terpadat-pada-2023-ini-proyeksi

Terkini Lainnya

Fakta-fakta Terkait Insiden Turbulensi Pesawat Singapore Airlines

Fakta-fakta Terkait Insiden Turbulensi Pesawat Singapore Airlines

Data dan Fakta
[KLARIFIKASI] Konteks Keliru soal Video Ronaldo Sapa Suporter Timnas Indonesia

[KLARIFIKASI] Konteks Keliru soal Video Ronaldo Sapa Suporter Timnas Indonesia

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Detik-detik Helikopter Presiden Iran Jatuh

[HOAKS] Video Detik-detik Helikopter Presiden Iran Jatuh

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Rekaman Suara Sri Mulyani Marahi Pegawai Bea Cukai

[HOAKS] Rekaman Suara Sri Mulyani Marahi Pegawai Bea Cukai

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Turbulensi Pesawat ALK, Bukan Singapore Airlines

[KLARIFIKASI] Video Turbulensi Pesawat ALK, Bukan Singapore Airlines

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Donald Trump Pakai Helm dan Seragam Militer

[HOAKS] Foto Donald Trump Pakai Helm dan Seragam Militer

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Korban Serangan Israel di Gaza pada 2014 Dibagikan dengan Konteks Keliru

[KLARIFIKASI] Foto Korban Serangan Israel di Gaza pada 2014 Dibagikan dengan Konteks Keliru

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Muncul Hoaks Warga Rafah Bikin Video Rekayasa Serangan Israel

INFOGRAFIK: Muncul Hoaks Warga Rafah Bikin Video Rekayasa Serangan Israel

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Tidak Benar Gaji ke-13 PNS Akan Dihentikan

INFOGRAFIK: Tidak Benar Gaji ke-13 PNS Akan Dihentikan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Seorang Ibu di AS Disuntik Mati karena Telantarkan Anaknya

[HOAKS] Seorang Ibu di AS Disuntik Mati karena Telantarkan Anaknya

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Helikopter yang Ditumpangi Presiden Iran Terbakar

[HOAKS] Foto Helikopter yang Ditumpangi Presiden Iran Terbakar

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Belum Ada Keputusan Diskualifikasi Timnas Israel di Olimpiade Paris

[KLARIFIKASI] Belum Ada Keputusan Diskualifikasi Timnas Israel di Olimpiade Paris

Hoaks atau Fakta
Dituding Tiru Suara Scarlet Johansson, OpenAI Hapus Fitur Suara dari ChatGPT

Dituding Tiru Suara Scarlet Johansson, OpenAI Hapus Fitur Suara dari ChatGPT

Data dan Fakta
[KLARIFIKASI] Video Lama Presiden Iran Naik Helikopter Dinarasikan Keliru

[KLARIFIKASI] Video Lama Presiden Iran Naik Helikopter Dinarasikan Keliru

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Badan Intelijen Iran Gerebek Kedubes India di Teheran

[HOAKS] Badan Intelijen Iran Gerebek Kedubes India di Teheran

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke