Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Sembuhkan Sakit Gigi dengan Es, Bawang, Cengkeh, atau Jahe

KOMPAS.com - Di media sosial Facebook, beredar tips menyembuhkan sakit gigi dalam lima menit.

Narasi itu menyebut bahwa es batu, bawang putih, minyak cengkeh, jahe, atau bawang merah bisa menyembuhkan sakit gigi jika ditempelkan ke bagian gigi yang sakit.

Berdasarkan konfirmasi Tim Cek Fakta Kompas.com, informasi itu tidak benar alias hoaks.

Dokter gigi spesialis penyakit mulut di klinik Difa Oral Health Center (OHC) Jakarta Selatan, drg Widya Apsari SpPM, tidak menganjurkan perawatan sakit gigi dengan menempelkan bahan-bakan tersebut.

Bahan-bahan itu mungkin bisa meredakan nyeri sementara, tetapi tidak mengobati kerusakan gigi.

Narasi yang beredar

Tips menyembuhkan sakit gigi dalam lima menit menggunakan es batu, bawang merah, bawang putih, minyak cengkeh, atau jahe disebarkan oleh akun ini, ini, ini, ini, dan ini.

Berikut narasi lengkapnya:

Konfirmasi Kompas.com

Tidak benar bahwa es batu, bawang merah, bawang putih, minyak cengkeh, atau jahe bisa menyembuhkan sakit gigi.

Dokter gigi spesialis penyakit mulut di klinik Difa OHC Jakarta Selatan, drg Widya Apsari SpPM, mengatakan bahwa menempelkan bahan-bahan itu ke gigi malah akan membuat gigi rapuh.

"Secara ilmu kedokteran gigi sih enggak dianjurkan ya. Mungkin dengan cara-cara itu bisa menghilangkan nyeri, tapi efeknya giginya jadi keropos," ucap Widya, saat dihubungi Kompas.com, Rabu (19/1/2022).

Menurut dia, prinsip perawatan gigi adalah menangani gigi yang rusak. Bisa dengan ditambal, lalu dibentuk seperti gigi aslinya.

"Rasa sakit gigi itu kan sebenernya pertanda terjadi kerusakan saraf gigi akibat kerusakan giginya. Jadi kalau pakai cara-cara tersebut, yang ada saraf giginya dimatikan, namun menyebabkan gigi jadi rapuh," kata Widya.

Meredakan nyeri sementara tidak sama dengan menyembuhkan sakit gigi.

Untuk diagnosa dan penanganan yang lebih tepat, Widya menyarankan agar masyarakat berkunjung ke dokter gigi.

"Sebaiknya medikasi sakit gigi untuk masyarakat awam dengan obat minum pereda nyeri saja. Untuk giginya, biarkan dokter gigi yang utak-atik," ucap Widya.

Kesimpulan

Tips menyembuhkan sakit gigi dengan es batu, bawang merah, bawang putih, minyak cengkeh, atau jahe adalah hoaks.

Bahan dan cara tersebut hanya meredakan nyeri syaraf di sekitar gigi sementara.

Cara tersebut tidak akan mengatasi kerusakan gigi, bahkan membuat gigi menjadi semakin keropos.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2022/01/19/160900382/-hoaks-sembuhkan-sakit-gigi-dengan-es-bawang-cengkeh-atau-jahe

Terkini Lainnya

Tidak benar Satelit Cuaca Dimatikan Saat Kecelakaan Presiden Iran

Tidak benar Satelit Cuaca Dimatikan Saat Kecelakaan Presiden Iran

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Jakarta Masih Ibu Kota sampai Ada Keppres Pemindahan

[KLARIFIKASI] Jakarta Masih Ibu Kota sampai Ada Keppres Pemindahan

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Foto Helikopter Presiden Iran Terbakar di Udara, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Foto Helikopter Presiden Iran Terbakar di Udara, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Putin dalam Pesawat Menuju Pemakaman Presiden Iran

[HOAKS] Video Putin dalam Pesawat Menuju Pemakaman Presiden Iran

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan Puing Sirip Helikopter Presiden Iran yang Jatuh

INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan Puing Sirip Helikopter Presiden Iran yang Jatuh

Hoaks atau Fakta
Fitur AI Terbaru dari Microsoft Dinilai Membahayakan Privasi

Fitur AI Terbaru dari Microsoft Dinilai Membahayakan Privasi

Data dan Fakta
Beragam Informasi Keliru Terkait Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Beragam Informasi Keliru Terkait Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Presiden Iran Selamat dari Kecelakaan Helikopter

[HOAKS] Presiden Iran Selamat dari Kecelakaan Helikopter

Hoaks atau Fakta
CEK FAKTA: Benarkah Oposisi Tak Lagi Dibutuhkan dalam Pemerintahan?

CEK FAKTA: Benarkah Oposisi Tak Lagi Dibutuhkan dalam Pemerintahan?

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Isu Lama, Produk Bayi Mengandung Bahan Penyebab Kanker

[KLARIFIKASI] Isu Lama, Produk Bayi Mengandung Bahan Penyebab Kanker

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Suporter Indonesia Kumandangkan Takbir Jelang Laga Lawan Irak

[HOAKS] Suporter Indonesia Kumandangkan Takbir Jelang Laga Lawan Irak

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bansos Tunai Rp 175 Juta Mengatasnamakan Kemensos

[HOAKS] Bansos Tunai Rp 175 Juta Mengatasnamakan Kemensos

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Ini Bukan Pemakaman Presiden Iran Ebrahim Raisi

[KLARIFIKASI] Foto Ini Bukan Pemakaman Presiden Iran Ebrahim Raisi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Modus Baru Mencampur Gorengan dengan Narkoba

[HOAKS] Modus Baru Mencampur Gorengan dengan Narkoba

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Aturan Pelarangan TikTok di Berbagai Negara, Simak Alasannya

INFOGRAFIK: Aturan Pelarangan TikTok di Berbagai Negara, Simak Alasannya

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke