Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Alasan Induk Kucing Memakan Anaknya yang Baru Lahir

Kompas.com - 19/03/2022, 20:30 WIB
Muhamad Syahrial

Penulis

KOMPAS.com - Induk kucing memang dapat memakan anaknya yang masih sangat kecil. Akan tetapi, perilaku tersebut bukan tanpa alasan.

Ada beberapa faktor yang membuat induk kucing memutuskan untuk memakan anaknya yang baru lahir.

Keselamatan dan kesehatan induk serta anak kucing menjadi salah satu faktor yang membuat hal tersebut terjadi.

Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Jumat (11/3/2022), berikut ini 7 alasan induk kucing memakan anaknya yang baru lahir, dilansir dari Hepper.

1. Anak kucing tidak sehat

Alasan pertama induk kucing memakan anaknya yang baru lahir adalah karena anaknya itu sakit dan tidak mungkin untuk bertahan hidup.

Baca juga: Daftar Buah-buahan yang Aman Dimakan Kucing

Induk kucing akan memakan anaknya yang sakit dan sulit untuk bertahan hidup untuk mencegahnya menderita.

Kucing memiliki lebih dari 200 juta sensor bau di hidungnya. Kucing dapat menggunakan indra penciumannya yang tajam untuk mendeteksi hal-hal yang tidak diketahui manusia.

Salah satu hal yang dapat mereka cium adalah penyakit. Anak kucing yang tidak sehat dapat membahayakan bagi anak kucing lainnya. Pasalnya, jika anak kucing yang sakit kemudian mati, bakteri dapat menyebar dengan cepat dan membahayakan anak kucing lainnya.

2. Lahir dalam keadaan mati

Anak kucing yang mati bisa dengan cepat menyebarkan bakteri ke anak kucing lain yang masih hidup.

Oleh sebab itu, induk kucing tidak punya pilihan selain memakan anaknya ketika baru lahir dalam keadaan tidak bernyawa.

Baca juga: Penyebab Kucing Tidak Suka Dipegang Perutnya

3. Anak kucing dalam bahaya

Induk kucing sangat posesif di minggu pertama setelah anaknya lahir. Ketika ada manusia yang mendekati tempat persembunyiannya, ia akan segera memindahkan anak-anaknya.

Jika proses pemindahan terlalu sulit, induk mungkin saja mulai memakan anak-anaknya, terutama di alam liar.

Di alam liar, kucing menghadapi bahaya dari berbagai predator yang mungkin menganggap anak kucing sebagai makanan yang mudah. Induk kucing mungkin memakan anaknya untuk mengurangi stres saat merasa tidak aman.

Hal tersebut jarang terjadi pada kucing domestik. Kucing rumahan lebih merasa aman dan biasanya lebih memilih untuk memindahkan anaknya.

4. Stres setelah proses lahiran yang panjang

Beberapa kucing dapat melahirkan selama tiga hari atau lebih. Meskipun kucing mungkin makan dan minum selama waktu ini, prosesnya bisa sangat melelahkan.

Baca juga: Untuk Apa Kucing Punya Kumis? Ini 4 Alasan Ilmiahnya

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com