Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Tes Online 1 Rekrutmen BUMN Diumumkan 22 Mei 2024, Klik rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id

Kompas.com - 21/05/2024, 12:30 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2024 sedang melewati masa penantian pengumuman hasil tes online 1.

Setiap peserta telah melaksanakan tes online 1 mulai tanggal 27 April hingga 4 Mei 2024.

Tahapan tes online 1 RBB 2024 ini meliputi berbagai jenis ujian tergantung jenjang pendidikan peserta.

Peserta untuk jenjang SMA/sederajat harus mengerjakan tes kompetensi dasar (TKD). Sementara jenjang D3-S2 wajib menjalani TKD, tes AKHLAK (core values BUMN), dan tes wawasan kebangsaan (TWK) dalam satu waktu.

Lantas, kapan pengumuman tes online 1 rekrutmen BUMN tersebut?

Baca juga: Berapa Lama Waktu Ideal Karyawan Bisa Pindah Bekerja?

Jadwal pengumuman tes online 1 RBB 2024

Direktur Eksekutif Forum Human Capital Indonesia (FHCI) Lieke Roosdianti mengungkapkan, Hasil tes online tahap 1 RBB 2024 akan diumumkan besok, Rabu (22/5/2024).

Jika lolos, maka peserta akan melanjutkan proses RBB 2024 ke tahap selanjutnya, yakni tes online 2.

“Rencana pengumuman besok, 22 Mei 2024,” ucap Lieke saat dihubungi Kompas.com, Selasa (21/5/2024).

Nantinya, kata dia, pengumuman tersebut dapat dilihat dengan mengakses rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id dan kemudian login dengan akun masing-masing peserta.

Di pengumuman tersebut, juga akan tercantum jadwal pelaksanaan tes online 2 rekrutmen BUMN 2024 untuk masing-masing peserta.

"Juga ada trial test sebelum tes online 2," tuturnya.

Lieke mengimbau kepada setiap peserta agar mewaspadai tindak penipuan yang mengatasnamakan Kementerian BUMN dan FHCI.

Informasi resmi terkait RBB 2024 hanya disampaikan melalui akun media sosial @kementerianbumn dan @fhci.bumn.

Baca juga: Apakah Perusahaan Harus Tetap Membayar Gaji Karyawan yang Izin Sakit? Ini Kata Kemenaker

Cara cek pengumuman tes online 1 rekrutmen BUMN 2024

Dikutip dari Kompas.com (9/5/2024), cara cek pengumuman tes online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024 sebagai berikut:

  1. Kunjungi situs https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id/
  2. Klik "Login" yang berada di pojok kanan atas untuk masuk ke akun
  3. Masukkan email dan kata sandi yang telah didaftarkan. Lengkapi captcha dan tekan tombol "Login Now"
  4. Di halaman dashboard, peserta dapat memeriksa pengumuman melalui menu "Lamaran Saya" dan "Kotak Masuk" Di menu "Lamaran Saya".
  5. Nantinya, akan muncul linimasa yang mencakup semua tahapan rekrutmen.

Jika berhasil lolos, linimasa akan berubah warna menjadi hijau dan terdapat keterangan "Lolos".

Sebaliknya, jika tidak lolos, linimasa akan berubah menjadi warna merah dengan keterangan "Tidak Lolos".

Baca juga: Berapa Jumlah Cuti Tahunan Karyawan? Ini Penjelasan Kemenaker

Ilustrasi Badan Usaha Milik Negara (BUMN).SHUTTERSTOCK/RUMAISHA PROJECT Ilustrasi Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
Jadwal RBB 2024

Dikutip dari laman resmi, berikut rincian jadwal proses RBB 2024 yang tersisa setelah pengumuman tes online 1:

  1. Tes online 2: 25-27 Mei 2024
    • D3-S2: Tes bahasa Inggris dan learning agility
    • SMA/sederajat: Tes AKHLAK, learning agility, dan wawasan kebangsaan
  2. Pengumuman tes online 2: Juni 2024
  3. Tes seleksi di BUMN: 11-30 Juni 2024
    • Tes kompetensi bidang (TKB), user interview, digital mindset, dan medical check-up (MCU)
  4. Pengumuman final calon pegawai BUMN: Juli 2024
  5. Inaugurasi: Diinfokan lebih lanjut.

Baca juga: Karyawan Kontrak tapi Dikenai Probation, Apakah Diperbolehkan?

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Tren
KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

Tren
Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Tren
Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Tren
Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Tren
Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Tren
Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Tren
Ramai soal Video WNA Sebut IKN 'Ibukota Koruptor Nepotisme', Jubir OIKN: Bukan di Wilayah IKN

Ramai soal Video WNA Sebut IKN "Ibukota Koruptor Nepotisme", Jubir OIKN: Bukan di Wilayah IKN

Tren
Pos Indonesia Investasi Robot untuk Efisiensi Gaji, Ekonom: Perlu Analisis Lagi

Pos Indonesia Investasi Robot untuk Efisiensi Gaji, Ekonom: Perlu Analisis Lagi

Tren
Jawaban Anies soal Isu Duet dengan Kaesang, Mengaku Ingin Fokus ke Koalisi

Jawaban Anies soal Isu Duet dengan Kaesang, Mengaku Ingin Fokus ke Koalisi

Tren
Denmark Tarik Peredaran Mi Samyang karena Terlalu Pedas, Bagaimana dengan Indonesia?

Denmark Tarik Peredaran Mi Samyang karena Terlalu Pedas, Bagaimana dengan Indonesia?

Tren
Lolos SNBT 2024, Apakah Boleh Tidak Diambil? Ini Penjelasannya

Lolos SNBT 2024, Apakah Boleh Tidak Diambil? Ini Penjelasannya

Tren
Daftar PTN yang Menerima KIP Kuliah Jalur Mandiri, Biaya Studi Bisa Gratis

Daftar PTN yang Menerima KIP Kuliah Jalur Mandiri, Biaya Studi Bisa Gratis

Tren
KAI Kembali Operasikan KA Mutiara Timur, sampai Kapan?

KAI Kembali Operasikan KA Mutiara Timur, sampai Kapan?

Tren
Ramai soal La Nina Penyebab Hujan Turun Saat Musim Kemarau? Ini Penjelasan BMKG

Ramai soal La Nina Penyebab Hujan Turun Saat Musim Kemarau? Ini Penjelasan BMKG

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com