Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Rektor UNS Mengundurkan Diri | Rebusan Seledri Ampuh Cegah Stroke

Kompas.com - 19/01/2024, 05:30 WIB
Rizal Setyo Nugroho

Editor

KOMPAS.com - Sejumlah berita menghiasi laman Tren sepanjang Kamis (18/1/2024) hingga Jumat (19/1/2024).

Berita manfaat air rebusan seledri yang dinilai ampuh cegah streoke dan asam urat, banyak menarik perhatian pembaca.

Berikutnya ada berita pengunduran diri Rektor UNS Jamal Wiwoho dan daftar sejumlah provinsi yang hapus pajak BBNKB.

Populer Tren 19 Januari 2024

Selengkapnya, berikut ini sejumlah berita Populer Tren sepanjang Kamis (18/1/2024) hingga Jumat (19/1/2024).

1. Rebusan seledri ampuh cegah stroke dan asam urat

Seledri adalah salah satu sayuran yang biasa ditambahkan ke dalam masakan untuk menambah cita rasa.

Selain itu, seledri juga dapat dikonsumsi untuk meningkatkan kesehatan tubuh.

Dilansir dari laman Kemenkes, seledri baik untuk kesehatan karena mengandung vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin E, folat, dan kalsium.

Kandungan lain yang terdapat dalam seledri adalah magnesium, kalium, dan kolin, termasuk antioksidan, seperti beta karoten, lutein, dan zeaxanthin.

Selengkapnya bisa disimak di sini: 

5 Manfaat Minum Air Rebusan Seledri, Cegah Stroke dan Turunkan Asam Urat

2. Rektor UNS Jamal Wiwoho mengundurkan diri

Rektor Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Jamal Wiwoho resmi mengundurkan diri sebagai rektor terhitung sejak Selasa (16/1/2024).

Pemberitahuan tersebut dibagikan melalui keterangan tertulis kepada Kompas.com, Kamis (18/1/2024).

Dia beralasan mundur karena sudah ada proses pembentukan Panitia Pemilihan Majelis Wali Amanat (MWA) UNS.

Hal itu diatur dalam Peraturan Majelis Wali Amanat (PMWA) Universitas Sebelas Maret No. 1 Tahun 2023.

Selengkapnya bisa disimak di sini: 

Rektor UNS Mengundurkan Diri, Ini Profil dan Sepak Terjangnya

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com