Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karakter Dobby di Film "Harry Potter" Disebut Mirip Putin, Pengacara Sempat Berniat Gugat Warner Bros

Kompas.com - 30/12/2023, 19:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Lini masa media sosial ramai memperbincangkan karakter Dobby dalam film waralaba Harry Potter yang disebut mirip Presiden Rusia Vladimir Putin.

Unggahan itu salah satunya dibuat oleh akun media sosial X (dulu Twitter) @Factsonfilm, Jumat (29/12/2023).

"Vladimir Putin yakin bahwa Dobby dari film Harry Potter didasarkan pada dirinya dan berencana untuk menuntut Warner Bros," tulis pengunggah.

Tampak dalam unggahan, sebuah kolase foto Putin dengan karakter peri rumah dalam film Harry Potter ini.

Putin pun disebut berencana menggugat perusahaan film Amerika Serikat, Warner Bros, yang memproduksi waralaba ini.

Hingga Sabtu (30/12/2023) siang, unggahan ini telah dilihat lebih dari 245.000 kali, disukai 2.100 pengguna, dan diunggah ulang oleh lebih dari 128 warganet.

Lantas, benarkah Putin akan menuntut Warner Bros karena karakter Dobby?

Baca juga: 20 Kutipan Inspiratif Harry Potter, Bisa Dibagikan di Media Sosial


Karakter Dobby di Harry Potter disebut terinspirasi Putin

Kabar penggugatan terhadap Warner Bros soal inspirasi karakter Dobby pertama kali terdengar pada 2003.

Diberitakan The Guardian, Kamis (30/1/2003), sekelompok pengacara Rusia merencanakan gugatan hukum terhadap produser Harry Potter, Warner Bros.

Serupa dengan informasi dalam unggahan, gugatan dilayangkan berdasarkan kesamaan yang tampak antara Presiden Putin dengan Dobby.

Dalam sebuah cerita yang terdengar aneh, para elang hukum di Rusia percaya dapat membuktikan bahwa makhluk botak dengan telinga terkulai, hidung lancip, dan mata besar itu terinspirasi dari pemimpin mereka.

Anggapan kemiripan keduanya juga telah banyak beredar di internet dalam beberapa bulan terakhir pada 2003.

Bahkan, situs anak-anak BBC, CBBC, sempat mengunggah jajak pendapat mengenai masalah tersebut.

Dari 5.500 suara yang mengikut jajak pendapat, lebih dari 54 persen setuju bahwa Putin dan Dobby mungkin "terpisah sejak lahir".

Sementara itu, laporan mengenai tindakan hukum terhadap Warner Bros awalnya muncul dalam surat kabar Rusia.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com