Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Kecelakaan di Tol Cipali Sepanjang Tahun 2023, Terbaru PO Bus Handoyo

Kompas.com - 18/12/2023, 11:00 WIB
Laksmi Pradipta Amaranggana,
Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) menjadi salah satu ruas jalan tol yang mengalami banyak kecelakaan sepanjang 2023.

Terbaru, bus Handoyo jurusan Yogyakarta-Bogor mengalami kecelakaan pada Jumat (15/12/2023) dan menewaskan 12 orang.

Polisi pun menetapkan sopir bus Handoyo, Rinto Katana (28) sebagai tersangka, berdasarkan gelar perkara yang dilangsungkan pada Sabtu (16/12/2023).

Insiden ini menambah daftar panjang kecelakaan yang pernah terjadi di Tol Cipali sepanjang 2023. Berikut daftaranya:

Baca juga: Kecelakaan Bus Handoyo di Tol Cipali dan Dugaan Penyebab Banyaknya Korban Jiwa...


1. Kecelakaan bus Handoyo

Dikutip dari Kompas.com, Sabtu (16/12/2023), kecelakaan maut ini terjadi usai bus melaju dengan kecepatan tinggi dan mengabaikan rambu peringatan.

Akibatnya, sebanyak 12 orang dilaporkan, sementara 2 orang mengalami luka berat, dan 7 orang mengalami luka ringan.

"Kita perkirakan kecepatan saat melintasi tikungan itu di atas 40 kilometer per jam, padahal di sebelum tikungan sudah ada peringatan batas maksimal itu 40 kilometer per jam," kata Kapolres Purwakarta AKBP Edward Zulkarnain, dilansir dari Kompas.com, Minggu (17/12/2023).

Sopir bus diduga tidak mengantisipasi tikungan yang cukup tajam dan tidak dapat mengendalikan kendaraannya sebelum kecelakaan.

Karena kelalaian ini, sopir bus terancam hukuman 12 tahun penjara, berdasarkan Pasal 311 atau 310 UU Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Baca juga: Fakta Kecelakaan Bus Handoyo di Tol Cipali, 12 Orang Tewas dan 9 Luka

2. Kecelakaan rombongan study tour SMPN 3 Depok

Rombongan study tour SMPN 3 Depok pernah mengalami kecelakaan di ruas jalan Tol Cipali pada 5 Oktober 2023.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Depok Siti Chaerijah Aurijah menjelaskan, insiden ini berawal ketika rombongan bus melewati jalan tol yang sedang diperbaiki.

Di saat bersamaan, sebuah mobil box datang menyalip, sehingga memaksa bus melakukan pengereman mendadak.

Kejadian berawal kondisi jalan tol lagi diperbaiki, konvoi bus rombongan. Tiba-tiba ada mobil box yang nyalip. Terus rombongan yang depan mengerem mendadak. Jadinya bus yang belakang kaget dan menabrak bagian belakang bus di depannya," ungkap Siti, dikutip dari Kompas.com, Jumat (6/10/2023).

Untungnya, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut dan seluruh siswa dalam kondisi aman.

Baca juga: Kronologi Demo Buruh di Ruas Tol Cipularang yang Sebabkan Macet hingga Malam Hari

3. Kecelakaan truk tangki pertamina

Kecelakaan yang melibatkan sebuah truk tanki Pertamina terjadi di Tol Cipali Km 79, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat pada 28 September 2023.

Halaman:

Terkini Lainnya

Shin Tae-yong, Dulu Jegal Indonesia di Piala Asia, Kini Singkirkan Korea Selatan

Shin Tae-yong, Dulu Jegal Indonesia di Piala Asia, Kini Singkirkan Korea Selatan

Tren
Alasan Anda Tidak Boleh Melihat Langsung ke Arah Gerhana Matahari, Ini Bahayanya

Alasan Anda Tidak Boleh Melihat Langsung ke Arah Gerhana Matahari, Ini Bahayanya

Tren
Jejak Karya Joko Pinurbo, Merakit Celana dan Menyuguhkan Khong Guan

Jejak Karya Joko Pinurbo, Merakit Celana dan Menyuguhkan Khong Guan

Tren
10 Hewan Endemik yang Hanya Ada di Indonesia, Ada Spesies Burung hingga Monyet

10 Hewan Endemik yang Hanya Ada di Indonesia, Ada Spesies Burung hingga Monyet

Tren
Kemendikbud Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris untuk SD, Pakar Pendidikan: Bukan Menghafal 'Grammar'

Kemendikbud Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris untuk SD, Pakar Pendidikan: Bukan Menghafal "Grammar"

Tren
Semifinal Piala Asia U23 Indonesia Vs Uzbekistan Tanpa Rafael Struick, Ini Kata Asisten Pelatih Timnas

Semifinal Piala Asia U23 Indonesia Vs Uzbekistan Tanpa Rafael Struick, Ini Kata Asisten Pelatih Timnas

Tren
Gempa M 4,8 Guncang Banten, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa M 4,8 Guncang Banten, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Tren
Soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Sosiolog: Ada Sejarah Tersendiri

Soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Sosiolog: Ada Sejarah Tersendiri

Tren
Kapan Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024?

Kapan Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024?

Tren
Penelitian Ungkap Memelihara Anjing Bantu Pikiran Fokus dan Rileks

Penelitian Ungkap Memelihara Anjing Bantu Pikiran Fokus dan Rileks

Tren
Swedia Menjadi Negara Pertama yang Menolak Penerapan VAR, Apa Alasannya?

Swedia Menjadi Negara Pertama yang Menolak Penerapan VAR, Apa Alasannya?

Tren
Bisakah BPJS Kesehatan Digunakan di Luar Kota Tanpa Pindah Faskes?

Bisakah BPJS Kesehatan Digunakan di Luar Kota Tanpa Pindah Faskes?

Tren
BMKG Ungkap Penyebab Cuaca Panas di Indonesia pada April 2024

BMKG Ungkap Penyebab Cuaca Panas di Indonesia pada April 2024

Tren
Muncul Kabar Dita Karang dan Member SNSD Ditahan di Bali, Ini Penjelasan Imigrasi

Muncul Kabar Dita Karang dan Member SNSD Ditahan di Bali, Ini Penjelasan Imigrasi

Tren
10 Mata Uang Terkuat di Dunia 2024, Dollar AS Peringkat Terakhir

10 Mata Uang Terkuat di Dunia 2024, Dollar AS Peringkat Terakhir

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com