Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Wilayah yang Diguyur Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 3-4 November 2023

Kompas.com - 03/11/2023, 14:15 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membeberkan daftar wilayah yang bakal diguyur hujan lebat, angin kencang, dan petir beberapa hari mendatang.

Dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Jumat (3/11/2023), BMKG mendeteksi adanya sirkulasi siklonik di Selat Malaka, Laut Natuna, perairan utara Natuna, dan Papua bagian selatan.

Sirkulasi siklonik tersebut membentuk daerah pertemuan atau perlambatan kecepatan angin atau konvergensi yang memanjang di Selat Malaka bagian utara.

"Dari Sumatera Utara hingga Semenanjung Malaysia, di Laut Cina Selatan, dari Kalimantan Barat bagian utara hingga Kalimantan Utara, di Papua Barat dan di Papua," tulis BMKG.

BMKG menjelaskan, kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan di sekitar daerah sirkulasi siklonik maupun di sepanjang daerah konvergensi atau konfluensi.

Baca juga: 15 Cara Mengusir Serangga Saat Datangnya Musim Hujan

Wilayah yang diguyur hujan lebat, angin kencang, dan petir

BMKG merinci daftar wilayah yang berpotensi dilanda hujan lebat, angin kencang, dan petir pada 3-4 November 2023.

Simak daftar selengkapnya di bawah ini.

Baca juga: 7 Serangga yang Muncul di Musim Hujan dan Cara Mengusirnya

1. Wilayah yang diguyur hujan lebat, angin kencang, dan petir:

3 November 2023:

  • Aceh
  • Sumatera Utara
  • Sumatera Barat
  • Riau
  • Bengkulu
  • Jambi
  • Sumatera Selatan
  • Lampung
  • Banten
  • Jawa Barat
  • Jawa Tengah
  • Yogyakarta
  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Tengah
  • Kalimantan Utara
  • Kalimantan Timur
  • Kalimantan Selatan
  • Gorontalo
  • Sulawesi Tengah
  • Sulawesi Barat
  • Sulawesi Selatan
  • Sulawesi Tenggara
  • Maluku Utara
  • Maluku
  • Papua Barat
  • Papua.

Baca juga: Puncak Musim Hujan Tidak Terjadi di Desember 2023, Ini Prakiraan BMKG

4 November 2023:

  • Aceh
  • Sumatera Utara
  • Sumatera Barat
  • Riau
  • Bengkulu
  • Jambi
  • Sumatera Selatan
  • Lampung
  • Banten
  • Jawa Barat
  • Jawa Tengah
  • Yogyakarta
  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Tengah
  • Kalimantan Utara
  • Kalimantan Timur
  • Kalimantan Selatan
  • Sulawesi Utara
  • Gorontalo
  • Sulawesi Tengah
  • Sulawesi Barat
  • Maluku Utara
  • Maluku
  • Papua Barat
  • Papua.

Baca juga: Sejumlah Wilayah di Solo Raya Alami Hujan Lebat Disertai Angin, Ini Kata BMKG

2. Wilayah yang dilanda hujan, angin kencang, dan petir

3 November 2023:

  • Kepulauan Bangka Belitung
  • Jawa Timur
  • Nusa Tenggara Barat
  • Sulawesi Utara.

Baca juga: BMKG Ungkap Penyebab Fenomena Hujan Es di Klaten

4 November 2023:

  • Kepulauan Riau
  • Kepulauan Bangka Belitung
  • Jawa Timur
  • Sulawesi Selatan
  • Sulawesi Tenggara.

3. Wilayah yang berpotensi dilanda angin kencang:

3 November 2023:

  • Tidak ada.

4 November 2023:

  • Tidak ada.

Baca juga: Hujan Terasa Semakin Jarang, Benarkah karena Pemanasan Global?

BMKG waspadai dampak lanjutan musim kemarau kering

Walau sebagian wilayah Indonesia telah memasuki musim hujan, BMKG memperingatkan dampak lanjutan kemarau kering.

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati mengatakan, hal tersebut dipicu oleh kombinasi El Nino dan IOD positif yang menjadi pemicu kekeringan di Indonesia.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com