Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Pria Tanpa Busana Tewas Usai Lompat dari Lantai 29 Apartemen di Jaktim

Kompas.com - 18/07/2023, 13:00 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Seorang pria tanpa busana nekat mengakhiri hidup dengan cara melompat dari lantai 29 apartemen.

Peristiwa itu terjadi di sebuah apartemen di Jalan Jenderal Basuki Rachmat, Cipinang Besar Selatan, Jatinegara, Jakarta Timur (Jaktim), Senin (17/7/2023).

Esther Rinelda Hutabarat selaku general manager apartemen mengonfirmasi bahwa seorang pria bunuh diri dari lantai 29.

Ia menduga, korban memutuskan mengakhiri hidup karena menghadapi suatu masalah.

"Pria yang terjun dari lantai atas itu kami enggak tahu (motifnya). Terlebih dalam kasus bunuh diri, dia punya masalah sendiri," kata Esther, dikutip dari Kompas.com.

Berikut kronologi pria tanpa busana bunuh diri dengan cara melompat dari lantai 29 apartemen di Jaktim.

Baca juga: Pria Bunuh Diri dari Lantai 29 Apartemen di Jatinegara, Diduga Bukan Pemilik Unit

Kronologi

Diberitakan oleh Kompas.com, aksi pria yang akan melompat dari lantai 29 sebenarnya sudah diketahui warga yang melihat dari bawah apartemen.

Sebelumnya, seorang pria yang hanya mengenakan celana jins dilaporkan duduk di parepet apartemen pada Senin (17/7/2023) pukul 08.00 WIB.

Warga yang melihat pria tersebut kemudian mencoba menolong korban dengan cara berteriak agar ia tidak melompat.

Pria yang duduk di parepet apartemen tidak menggubris teriakan dari warga dan ia berdiam diri selama beberapa saat.

Ia juga mondar-mandir di sepanjang parepet dan tidak memperlihatkan gelagat akan membatalkan aksi bunuh dirinya.

Sekitar pukul 08.30 WIB, pria tersebut nekat melompat dari lantai 29 apartemen dan langsung tewas di tempat.

Baca juga: Aksi Bunuh Diri Terekam Kamera, Seorang Pria Tiba-tiba Tiduran di Rel Senen Saat Kereta Lewat

Jenazah korban dibawa ke RS Cipto Mangunkusumo

Jenazah pria yang tewas setelah melompat dari lantai 29 apartemen ditemukan tergeletak di depan sebuah kedai kopi.

Pihak kepolisian dan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jaktim kemudian datang ke lokasi melakukan olah TKP.

Setelah olah TKP selesai digelar sekitar pukul 10.00 WIB, jenazah korban dimasukan ke mobil ambulans untuk dibawa ke RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat.

Baca juga: Ayah di Bali Diduga Bunuh Diri Usai Habisi Nyawa Putrinya

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com