Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Buah Penurun Asam Urat, Bantu Redakan Nyeri dan Cegah Kambuh Kembali

Kompas.com - 05/02/2023, 15:45 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.COM - Kadar asam urat terlalu tinggi dapat memicu rasa nyeri di persendian, mulai dari jari, pergelangan, hingga siku maupun lutut.

Pemicu kondisi yang disebut sebagai penyakit asam urat atau gout ini antara lain karena terlalu banyak mengonsumsi makanan dengan kandungan purin tinggi.

Namun begitu, sejumlah buah penurun asam urat dapat membantu meredakan gejala nyeri akibat kambuhnya gout.

Bahkan, buah-buahan ini dapat mencegah terjadinya kekambuhan penyakit asam urat.

Lantas, apa saja buah penurun asam urat?

Baca juga: Sayuran yang Sebaiknya Dihindari Penderita Asam Urat, Apa Saja?


Buah penurun asam urat

Berikut beberapa buah yang baik untuk penderita asam urat karena mampu meredakan nyeri dan menurunkan kadar asam urat dalam darah:

1. Ceri

Buah penurun asam urat pertama adalah ceri. Menurut Medical News Today, para peneliti telah mempelajari pengaruh ceri terhadap asam urat selama beberapa tahun.

Seperti dalam studi pada 2019, peneliti mencatat bahwa ceri membantu mengurangi peradangan. Manfaat ini amat dibutuhkan untuk meredakan nyeri saat asam urat kambuh.

Selain itu, ceri juga mengandung antosianin dan antioksidan yang memberi warna merah, dan juga kaya akan serat dan vitamin C.

Namun, masih perlu studi lanjutan untuk menentukan efek jangka panjang dari asupan ceri pada kadar asam urat.

Baca juga: 3 Jenis Buah yang Sebaiknya Tidak Dimakan Penderita Asam Urat

2. Alpukat

Alpukat adalah buah yang mengandung banyak lemak sehat. Buah ini juga terdiri dari antioksidan yang membantu menangkal radikal bebas.

Sebagai buah penurun asam urat, alpukat mengandung vitamin E dalam jumlah melimpah.

Dikutip dari WebMD, vitamin E bersifat anti-peradangan yang membantu tubuh mengurangi serangan asam urat.

Ilustrasi alpukat, biji alpukat.PIXABAY/TOOKAPIC Ilustrasi alpukat, biji alpukat.

3. Lemon

Lemon merupakan buah dengan kandungan vitamin C melimpah dan pH asam tinggi. Meski asam, menurut Healthline, lemon terutama jus lemon dapat membantu meningkatkan tingkat pH darah dan cairan tubuh lain.

Kemampuan jus lemon itu juga membantu menurunkan kadar asam urat karena membuat tubuh lebih basa dari biasanya.

Halaman:

Terkini Lainnya

ASN Bisa Ikut Pelatihan Prakerja untuk Tingkatkan Kemampuan, Ini Caranya

ASN Bisa Ikut Pelatihan Prakerja untuk Tingkatkan Kemampuan, Ini Caranya

Tren
Arkeolog Temukan Kota Hilang Berusia 8.000 Tahun, Terendam di Dasar Selat Inggris

Arkeolog Temukan Kota Hilang Berusia 8.000 Tahun, Terendam di Dasar Selat Inggris

Tren
Daftar Harga Sembako per Awal Mei 2024, Beras Terendah di Jawa Tengah

Daftar Harga Sembako per Awal Mei 2024, Beras Terendah di Jawa Tengah

Tren
Menakar Peluang Timnas Indonesia Vs Guinea Lolos ke Olimpiade Paris

Menakar Peluang Timnas Indonesia Vs Guinea Lolos ke Olimpiade Paris

Tren
Berapa Suhu Tertinggi di Asia Selama Gelombang Panas Terjadi?

Berapa Suhu Tertinggi di Asia Selama Gelombang Panas Terjadi?

Tren
Menyusuri Ekspedisi Arktik 1845 yang Nahas dan Berujung Kanibalisme

Menyusuri Ekspedisi Arktik 1845 yang Nahas dan Berujung Kanibalisme

Tren
Apa Itu Vaksin? Berikut Fungsi dan Cara Kerjanya di Dalam Tubuh Manusia

Apa Itu Vaksin? Berikut Fungsi dan Cara Kerjanya di Dalam Tubuh Manusia

Tren
Puncak Hujan Meteor Eta Aquarids 5-6 Mei 2024, Bisakah Disaksikan di Indonesia?

Puncak Hujan Meteor Eta Aquarids 5-6 Mei 2024, Bisakah Disaksikan di Indonesia?

Tren
Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Tren
7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

Tren
Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Tren
Jadwal dan Live Streaming Pertandingan Semifinal Thomas dan Uber Cup 2024 Hari ini

Jadwal dan Live Streaming Pertandingan Semifinal Thomas dan Uber Cup 2024 Hari ini

Tren
Sederet Fakta Kasus Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Dilakukan di Jalan Desa

Sederet Fakta Kasus Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Dilakukan di Jalan Desa

Tren
Bagaimana Tubuh Bisa Menghasilkan Vitamin D Saat Terpapar Sinar Matahari?

Bagaimana Tubuh Bisa Menghasilkan Vitamin D Saat Terpapar Sinar Matahari?

Tren
Waspada Cuaca Panas Melanda Indonesia, Ini Tips Menghadapinya

Waspada Cuaca Panas Melanda Indonesia, Ini Tips Menghadapinya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com