Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Irfan Hakim Tumbang karena Keripik Pedas, Apa Bahaya Mengonsumsi Makanan Terlalu Pedas?

Kompas.com - 09/06/2022, 17:05 WIB
Alinda Hardiantoro,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Presenter Irfan Hakim dilarikan ke rumah sakit usai mengonsumsi keripik pedas berwarna hitam. Ia mendapatkan perawatan meskipun tidak sampai opname.

Dilansir dari Kompas.com (8/6/2022), Irfan merasakan kondisi tubuhnya memburuk sesaat setelah ia menelan satu buah keripik dengan sesendok saus pemberian YouTuber Tanboy Kun.

Begitu mencicipinya, ia mengaku sudah merasakan rasa pedas yang teramat sangat. Tiga menit setelah keripik itu masuk ke tubuhnya, Irfan semakin kepedasan dan perutnya mulas.

"Tiba-tiba panas, air mata keluar sendirinya, ingus keluar, keringat keluar," ucap Irfan..

Irfan bahkan muntah dan sempat ke kamar mandi tetapi tidak bisa buang air.

"Ini gue (perut) kayak dililit ditarik, kayak diperas terus ditarik. Sebelumnya juga jantung gue deg-degan gemetar banget," jelasnya.

Karyawan Irfan yang juga mengonsumsi keripik pedas tersebut sempat tumbang lantaran kepedasan. Bahkan salah salah satu dari dua karyawannya mengalami kaku pada jari tangan begitu tiba di rumah sakit.

Berkaca pada peristiwa yang dialami Irfan Hakim, apa efek dan bahaya yang timbul ketika seseorang mengonsumsi makanan yang terlalu pedas?

Apakah ada risiko kefatalan yang bisa terjadi?

Baca juga: Suka Mengonsumsi Makanan Pedas? Kenali Baik Buruknya bagi Tubuh

Efek mengonsumsi makanan terlalu pedas

Dokter Umum di RSUD dr Moewardi Solo, Wahyu Tri Kusprasetyo mengatakan tubuh akan memberikan reaksi usai kita mengonsumsi makanan yang bercitarasa terlalu pedas.

Menurutnya, setiap orang memiliki batasan/toleransi kepedasan yang berbeda-beda.

Oleh karena itu, setiap individu akan memiliki efek yang tidak sama usai mengonsumsi makanan pedas.

"Tiap orang memiliki respons berbeda karena rasa pedas identik dengan iritasi pada sel-sel reseptor lidah, sehingga membuat orang (merasa) tidak nyaman," ujarnya, saat dihubungi oleh Kompas.com, Kamis (9/6/2022).

Biasanya, Wahyu menambahkan, makanan yang terlalu pedas akan mengakibatkan respons tubuh dalam kondisi stress seperti berkeringat, pupil mata melebar, detak jantung meningkat, dan agitasi.

Baca juga: Irfan Hakim sampai Dilarikan ke RS, Ini Deretan Artis dan YouTuber yang Pernah Ditantang Tanboy Kun

Efek yang ditimbulkan usai mengonsumsi makanan pedas tergantung dengan tingkat toleransi akan kepedasan masing-masing orang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Berapa Banyak Aktivitas Fisik yang Dibutuhkan Kucing Peliharaan?

Berapa Banyak Aktivitas Fisik yang Dibutuhkan Kucing Peliharaan?

Tren
Bisakah Vitamin D Menurunkan Berat Badan? Ini Penjelasannya

Bisakah Vitamin D Menurunkan Berat Badan? Ini Penjelasannya

Tren
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Perempat Final Thomas dan Uber Cup 2024 Hari Ini

Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Perempat Final Thomas dan Uber Cup 2024 Hari Ini

Tren
Tumor Disebut Bisa Menumbuhkan Gigi dan Rambut Sendiri, Benarkah?

Tumor Disebut Bisa Menumbuhkan Gigi dan Rambut Sendiri, Benarkah?

Tren
7 Fakta Pembunuhan Wanita dalam Koper di Cikarang, Pelaku Ditangkap Jelang Resepsi 5 Mei

7 Fakta Pembunuhan Wanita dalam Koper di Cikarang, Pelaku Ditangkap Jelang Resepsi 5 Mei

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 3-4 Mei 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 3-4 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Suhu Panas Menerjang Indonesia di Awal Mei 2024 | Jadwal Laga Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23

[POPULER TREN] Suhu Panas Menerjang Indonesia di Awal Mei 2024 | Jadwal Laga Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23

Tren
Kemendikbud: Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah Diminta Mundur

Kemendikbud: Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah Diminta Mundur

Tren
Covid-19 Varian FLiRT Terdeteksi di AS, Memicu Peringatan Lonjakan Kasus di Musim Panas

Covid-19 Varian FLiRT Terdeteksi di AS, Memicu Peringatan Lonjakan Kasus di Musim Panas

Tren
Machu Picchu dan Borobudur

Machu Picchu dan Borobudur

Tren
6 Kebiasaan Sederhana yang Membantu Meningkatkan Angka Harapan Hidup

6 Kebiasaan Sederhana yang Membantu Meningkatkan Angka Harapan Hidup

Tren
Bolehkah Memakai 'Pimple Patch' Lebih dari Sekali?

Bolehkah Memakai "Pimple Patch" Lebih dari Sekali?

Tren
Polisi dan Istri Brigadir RAT Beda Keterangan soal Keberadaan Korban Sebelum Tewas

Polisi dan Istri Brigadir RAT Beda Keterangan soal Keberadaan Korban Sebelum Tewas

Tren
Viral, Video Wisatawan di Curug Ciburial Bogor Kena Pungli, Pelaku Sudah Diamankan

Viral, Video Wisatawan di Curug Ciburial Bogor Kena Pungli, Pelaku Sudah Diamankan

Tren
Alasan Kapolri Buka Peluang Pengungkapan Kasus Meninggalnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Alasan Kapolri Buka Peluang Pengungkapan Kasus Meninggalnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com