Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Video Viral Pembongkaran Chip KTP | Budayawan Prie GS Meninggal Dunia

Kompas.com - 13/02/2021, 05:45 WIB
Inggried Dwi Wedhaswary

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Beredar video viral di media sosial TikTok yang merekam pembongkaran chip yang ada pada KTP elektronik.

Disebutkan bahwa data dalam chip KTP bisa digunakan untuk melacak keberadaan atau lokasi seseorang. Ditjen Dukcapil menyatakan, hal ini tidak benar.

Berita tentang video pembongkaran chip KTP ini menjadi salah satu berita yang banyak dibaca di laman Tren sepanjang Jumat (12/2/2021) hingga Sabtu (13/2/2021) pagi.

Berita lainnya yang juga banyak dibaca mengenai kabar duka berpulangnya budayawan Supriyanto GS atau lebih dikenal Prie Gs berpulang pada Jumat (12/2/2021) pukul 06.30 WIB.

Asisten Prie GS, Tista Pratista, mengatakan, Prie GS meninggal dunia karena serangan jantung. 

Selengkapnya, berikut sejumlah berita populer Tren:

1. Video viral pembongkaran chip KTP

Disebutkan dalam video viral itu, melalui chip ini akan diketahui lokasi ketika polisi melacak keberadaan seseorang.

Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri (Dirjen Dukcapil Kemendagri) Zudan Arif Fakrulloh menegaskan, chip KTP tersebut hanya berfungsi menyimpan data KTP elektronik saja dan tidak berisikan chip yang dapat dipergunakan untuk melacak lokasi seseorang.

Simak penjelasan selengkapnya dalam berita ini:

Viral, Video Pembongkaran Chip KTP Elektronik yang Disebutkan Dapat Melacak Seseorang, Ini Penjelasan Dukcapil

2. Budayawan Prie GS meninggal dunia

Makam Prie GS di TPU Kembang Arum Semarang, Jumat (12/2/2021)KOMPAS.com/RISKA FARASONALIA Makam Prie GS di TPU Kembang Arum Semarang, Jumat (12/2/2021)
Berpulangnya Prie GS menjadi duka bagi dunia seni budaya. Ungkapan duka cita mengalir.

Pada Selasa (9/2/2021), Prie GS masih sempat mengisi sebuah acara bertema "Wolak Walike Zaman" secara daring yang diselenggarakan oleh Santri Ndelik.

Pada hari yang sama, ia juga mengunggah video di kanal YouTube-nya berjudul "Zaman Edan" yang berisi penjelasan mengenai sejumlah bait Serat Kalatidha karya Rangga Warsita.

Simak informasinya dalam beberapa berita ini:

Budayawan Prie GS Meninggal Dunia akibat Serangan Jantung

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com