Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jack Ma dan Rumor soal Keberadaannya...

Kompas.com - 08/01/2021, 06:31 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nama miliarder asal China, Jack Ma, belakangan ramai dibicarakan.

Namanya pun sempat menduduki posisi teratas sebagai topik paling banyak dibicarakan di jagad Twitter Indonesia pada Senin (4/1/2021).

Setelah dilihat isi dari twit para warganet, topik yang diperbincangkan soal spekulasi keberadaan Ma.

Disebutkan, sudah dua bulan pendiri Alibaba ini tidak menampakkan batang hidungnya di muka publik.

Ma dilaporkan terakhir kali muncul pada akhir Oktober 2020.

Kicauan terakhirnya di Twitter pun diunggah pada bulan yang sama. Padahal, ia dikenal sebagai sosok yang rutin membagikan beberapa twit dalam satu hari.

Pertanyaan soal keberadaan Ma semakin berembus kencang kala dirinya tak menghadiri final acara Africa's Business Heroes, sebuah reality show bikinan dia sendiri.

Posisinya sebagai juri saat itu digantikan oleh seorang eksekutif Alibaba.

Baca juga: Trending di Twitter, Ada Apa dengan Jack Ma? 

Kritik pemerintah China

Foto tertanggal 10 Mei 2019 menampilkan Jack Ma (tengah) berpose dalam sebuah acara sebagai saksi pernikahan 102 pasangan pegawai Alibaba di Hangzhou, provinsi Zhejiang, China.CHINATOPIX via AP Foto tertanggal 10 Mei 2019 menampilkan Jack Ma (tengah) berpose dalam sebuah acara sebagai saksi pernikahan 102 pasangan pegawai Alibaba di Hangzhou, provinsi Zhejiang, China.

Pada 24 Oktober 2020, Ma  disebut "hilang" setelah melontarkan kritik pedas terhadap regulator finansial dan perbankan China dalam sebuah pidato di Shanghai.

Dia menuding bahwa bank-bank di China beroperasi dengan mentalitas "rumah gadai" menyangkut jaminan untuk kredit.

Sementara, regulasi perbankan yang berlaku dinilainya menghambat inovasi dan harus direformasi untuk mendorong pertumbuhan ekonomi.

Pernyataan Ma tersebut sepertinya membuat panas Pemerintah China dan akhirnya memperketat regulasi bisnis fintech.

Akibatnya, perusahaan Ant Group yang tak lain berasal dari Alibaba gagal melantai di bursa saham.

Hal itu terjadi tak sampai dua minggu setelah Jack Ma secara terbuka mengkritik bank-bank China yang berperilaku seperti pegadaian, dengan meminjamkan dana hanya ke orang-orang yang bisa memberi jaminan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kebun Binatang di China Ubah Anjing Menyerupai Panda, Tuai Kecaman Pengunjung

Kebun Binatang di China Ubah Anjing Menyerupai Panda, Tuai Kecaman Pengunjung

Tren
Buntut Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Kemenhub Tuntut ASN Jaga Etika

Buntut Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Kemenhub Tuntut ASN Jaga Etika

Tren
Pekerjaan untuk Juru Parkir Liar Minimarket

Pekerjaan untuk Juru Parkir Liar Minimarket

Tren
Benarkah Kenaikan UKT Belakangan karena Campur Tangan Pemerintah?

Benarkah Kenaikan UKT Belakangan karena Campur Tangan Pemerintah?

Tren
Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

Tren
Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com