Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Fakta Kecelakaan Beruntun di Tol Purbaleunyi

Kompas.com - 03/09/2019, 06:15 WIB
Retia Kartika Dewi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kecelakaan beruntun yang melibatkan 21 kendaraan terjadi di tol Purbaleunyi kilometer 92, Senin (2/9/2019) sekitar pukul 12.30 WIB.

Diketahui, insiden tersebut berawal dari kecelakaan tunggal dump truck yang terbalik di kilometer 92.

Setelah itu, sebanyak empat kendaraan mengantre menunggu evakuasi dump truck. Tiba-tiba dari arah belakang, sebuah dump truck lain meluncur tak terkendali dan menabrak empat kendaraan yang sedang mengantre tersebut.

Akibatnya, ada 15 kendaraan yang mengalami kecelakaan beruntun, bahkan beberapa kendaraan terbakar.

Hingga saat ini, pihak Kepolisian terus mendalami kasus tersebut. Berikut sejumlah fakta yang terjadi dari kecelakaan maut di tol Purbaleunyi.

1. Banyaknya kendaraan yang mengalami kerusakan

Kapolda Jawa Barat Irjen Rudy Sufahriadi menyampaikan bahwa ada belasan mobil pribadi yang terlibat dalam kecelakaan beruntun di kilometer 92 Tol Purbaleunyi.

Selain itu, ada juga kendaraan muatan besar, seperti truk dan bus yang turut terlibat dalam kasus itu.

"Truk ada 7 unit, kendaraan pribadi 11 unit, dan 2 kendaraan bus," ujar Rudy di Mapolrestabes Bandung pada Senin (2/9/2019).

Sementara, Dirgakkum Korlantas Mabes Polri Brigjen (Pol) Pujiyono Dulrachman mengungkapkan, peristiwa kecelakaan beruntun di tol Purbaleunyi melibatkan 21 kendaraan.

Dari puluhan kendaraan yang disebutkan, terdapat empat kendaraan yang hangus terbakar.

Baca juga: Berikut Jumlah dan Jenis Kendaraan yang Terlibat Kecelakaan di Cipularang

2. Jumlah korban

Berdasarkan perkembangan terakhir pada Senin (2/9/2019) pukul 18.31 WIB, dari 21 kendaraan yang mengalami kecelakaan di tol Purbaleunyi, tercatat sebanyak 8 orang meninggal dunia.

Diketahui, korban yang meninggal dunia terdiri dari 6 orang korban luka bakar, dan 2 orang korban luka berat.

Salah satu korban yang meninggal itu merupakan penumpang di mobil yang terbakar.

Sedangkan untuk korban yang mengalami luka ringan sebanyak 25 orang.

Adapun keseluruhan korban dibawa ke Rumah Sakit MH Thamrin, Rumah Sakit Siloam, dan Rumas Sakit Umum Daerah Purwakarta.

Baca juga: Update, Polisi Sebut 8 Orang Meninggal akibat Kecelakaan di Tol Cipularang

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jasa Raharja Beri Santunan untuk Korban Kecelakaan Maut di Subang, Ini Besarannya

Jasa Raharja Beri Santunan untuk Korban Kecelakaan Maut di Subang, Ini Besarannya

Tren
Media Asing Soroti Penampilan Perdana Timnas Sepak Bola Putri Indonesia di Piala Asia U17 2024

Media Asing Soroti Penampilan Perdana Timnas Sepak Bola Putri Indonesia di Piala Asia U17 2024

Tren
Seorang Bocah Berusia 7 Tahun Meninggal Setelah Keracunan Mi Instan di India

Seorang Bocah Berusia 7 Tahun Meninggal Setelah Keracunan Mi Instan di India

Tren
Apa Itu KRIS? Pengganti Kelas BPJS Kesehatan per 30 Juni 2025

Apa Itu KRIS? Pengganti Kelas BPJS Kesehatan per 30 Juni 2025

Tren
Kata Media Asing soal Kecelakaan di Subang, Soroti Buruknya Standar Keselamatan di Indonesia

Kata Media Asing soal Kecelakaan di Subang, Soroti Buruknya Standar Keselamatan di Indonesia

Tren
Pendaftaran STIS 2024 Dibuka 15 Mei, Total 355 Kuota, Lulus Jadi CPNS

Pendaftaran STIS 2024 Dibuka 15 Mei, Total 355 Kuota, Lulus Jadi CPNS

Tren
Mencari Bus Pariwisata yang Layak

Mencari Bus Pariwisata yang Layak

Tren
DNA Langka Ditemukan di Papua Nugini, Disebut Bisa Kebal dari Penyakit

DNA Langka Ditemukan di Papua Nugini, Disebut Bisa Kebal dari Penyakit

Tren
Duduk Perkara Komika Gerallio Dilaporkan Polisi atas Konten yang Diduga Lecehkan Bahasa Isyarat

Duduk Perkara Komika Gerallio Dilaporkan Polisi atas Konten yang Diduga Lecehkan Bahasa Isyarat

Tren
Arab Saudi Bangun Kolam Renang Terpanjang di Dunia, Digantung 36 Meter di Atas Laut

Arab Saudi Bangun Kolam Renang Terpanjang di Dunia, Digantung 36 Meter di Atas Laut

Tren
Penjelasan Pertamina soal Pegawai SPBU Diduga Intip Toilet Wanita

Penjelasan Pertamina soal Pegawai SPBU Diduga Intip Toilet Wanita

Tren
Kelas BPJS Kesehatan Dihapus Diganti KRIS Maksimal 30 Juni 2025, Berapa Iurannya?

Kelas BPJS Kesehatan Dihapus Diganti KRIS Maksimal 30 Juni 2025, Berapa Iurannya?

Tren
Penjelasan Polisi dan Dinas Perhubungan soal Parkir Liar di Masjid Istiqlal Bertarif Rp 150.000

Penjelasan Polisi dan Dinas Perhubungan soal Parkir Liar di Masjid Istiqlal Bertarif Rp 150.000

Tren
Apa yang Terjadi jika BPJS Kesehatan Tidak Aktif Saat Membuat SKCK?

Apa yang Terjadi jika BPJS Kesehatan Tidak Aktif Saat Membuat SKCK?

Tren
Uji Coba Implan Otak Neuralink Pertama untuk Manusia Alami Masalah, Ini Penyebabnya

Uji Coba Implan Otak Neuralink Pertama untuk Manusia Alami Masalah, Ini Penyebabnya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com