Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riwayat Geblek, Ciri Khas Angka 8

Kompas.com - 09/03/2023, 23:25 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com - Geblek adalah penganan khas kuliner Indonesia.

Geblek terbuat dari pati ketela pohon atau singkong.

Gelek adalah ikon kuliner Kabupaten Kulon Progo, Provinsi Yogyakarta.

Geblek memiliki cita rasa gurih lantaran campuran bumbu garam dan bawang putih.

Geblek lazim tampil dalam bentuk gorengan.

Kandungan karbohidrat pada geblek terbilang mumpuni.

Baca juga: Melihat Pembuatan Geblek Makanan Khas Purworejo

Geblek

Saritem, lansia yang menjual srontol dan geblek di pasar tiban di Pasar Ramadhan jalan masuk menuju Masjid Jami Kauman pada Pedukuhan Jatingarang Kidul, Kalurahan Jatisarono, Kapanewon Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.KOMPAS.COM/DANI JULIUS Saritem, lansia yang menjual srontol dan geblek di pasar tiban di Pasar Ramadhan jalan masuk menuju Masjid Jami Kauman pada Pedukuhan Jatingarang Kidul, Kalurahan Jatisarono, Kapanewon Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Geblek hingga kini, menurut laman dinpar.kulonprogokab.go.id, memang memerlukan penelusuran sejarah kapan pertama kali dibuat.

Kendati demikian, sudah begitu lama, geblek menjadi camilan para petani yang sedang bekerja di sawah di Kulon Progo.

Geblek juga dibuat dengan bentuk angka 8.

Angka 8 menjadi ciri khas geblek.

Kudapan geblek juga menyebar ke Jawa Tengah semisal di Kabupaten Purworejo dan Kabupaten Magelang.

Saat ini, geblek menjadi rekomendasi oleh-oleh khususnya di Kulon Progo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com