Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riwayat Victoria Park, Taman Pelepas Penat Pekerja Migran Indonesia di Hong Kong

Kompas.com - 15/01/2023, 16:00 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com - Victoria Park adalah nama taman luas di Hong Kong, wilayah Republik Rakyat China.

Taman itu punya luas sekitar 19 hektar.

Riwayat Victoria Park diambil dari nama salah satu Ratu Inggris.

Pemerintah Inggris yang kala itu menjadi penguasa Hong Kong membuka Victoria Park pada Oktober 1957.

Baca juga: Victoria Park, Taman Rasa Indonesia di Hongkong

Victoria Park beralamat di Causeway Bay, Pennington Street, Hong Kong.

Victoria Park, Causeway Bay, Hongkong, seakan menjadi 'milik' para buruh migran Indonesia saat libur kerja hari Minggu. Ada yang memanfaatkan waktu dengan duduk dan ngobrol, ada pula yang mengisi waktu untuk berlatih seni bela diri pencak silat. KOMPAS/KHAERUL ANWAR Victoria Park, Causeway Bay, Hongkong, seakan menjadi 'milik' para buruh migran Indonesia saat libur kerja hari Minggu. Ada yang memanfaatkan waktu dengan duduk dan ngobrol, ada pula yang mengisi waktu untuk berlatih seni bela diri pencak silat.

Di salah satu sudut Victoria Park ada patung Ratu Victoria.

Masih di seputaran Causeway Bay, ada juga simbol Indonesia, persisnya di Keswick Street.

Simbol itu adalah Kantor Cabang Utama BNI di Hong Kong.

Victoria Park

Warga Indonesia di Hongkong antri di bawah terik matahari musim panas untuk memberikan suara di Victoria Park.Migrant Care/ABC Warga Indonesia di Hongkong antri di bawah terik matahari musim panas untuk memberikan suara di Victoria Park.

Laman sumber literatur Kompas.com edisi 16 Mei 2017 menyebut bahwa Victoria Park adalah tempat membaurnya para Buruh Migran Indonesia atau Pekerja Migran Indonesia (PMI).

Saking banyaknya PMI menghabiskan liburan kerja pada Sabtu dan Minggu, di Victoria Park, pengunjung bakal merasakan "Indonesia" di sana.

Sistem ketenagakerjaan Hong Kong memang mengatur jadwal pemberian libur bagi PMI.

Para pemegang izin alias majikan para PMI akan terkena sanksi bila mereka abai memberikan hari libur bagi para pekerja mereka.

PMI di Hong Kong kebanyakan bekerja sebagai asisten rumah tangga (ART), pengasuh anak, dan pengasuh lansia.

Warga menggunakan hak pilih dalam Pemilu Presiden dengan memasukkan surat suara di dropbox yang disediakan Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Wellington di depan Waroeng Legianz - restoran indonesia di Victoria Park Market, Auckland, Selandia Baru, Minggu (6/7).Nina Susilo/Kompas Warga menggunakan hak pilih dalam Pemilu Presiden dengan memasukkan surat suara di dropbox yang disediakan Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Wellington di depan Waroeng Legianz - restoran indonesia di Victoria Park Market, Auckland, Selandia Baru, Minggu (6/7).

Victoria Park adalah momentum penyerahan Hong Kong dari pemerintah Britania Raya ke Pemerintah Republik Rakyat China.

Tanggalnya, 1 Juli 1997.

Sampai sekarang, Victoria Park menjadi ajang silaturahim PMI sekaligus pelepas penat.

Mudah sekali khalayak menemukan para PMI yang juga sekadar mencurahkan isi hati a.k.a (as know as) curhat tentang kondisi kehidupan mereka di Hong Kong.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com