Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rapor Penampilan Gareth Bale vs Osasuna, Naga Tanpa Taring

Kompas.com - 10/02/2020, 00:46 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Bintang Real Madrid, Gareth Bale, tak bisa memanfaatkan kesempatan yang diberikan Zinedine Zidane kepadanya pada laga kontra Osasuna, Minggu (10/2/2020).

Gareth Bale kembali ke starting line up Real Madrid setelah absen pada tiga laga terakhir karena cedera ankle ringan.

Ini adalah kali pertama pemain asal Wales tersebut turun dari start bagi Real Madrid sejak ia tampil kontra Getafe pada 4 Januari 2020.

Namun, Gareth Bale turun bak naga (lambang negara Wales) tanpa taring walau timnya menang 4-1 di Stadion El Sadar tersebut.

Baca juga: Hasil Osasuna Vs Real Madrid, Jovic Cetak Gol, Los Blancos Menang 4-1

Statistik situs Whoscored mencatat bahwa Gareth Bale hanya melakukan satu usaha dribel melewati lawan sepanjang 90 menit dan itu pun gagal.

Ketiga usaha tembakan yang ia catatkan pada laga ini juga datang pada babak pertama dengan pengaruhnya menurun drastis setelah turun minum.

Salah satu peluang itu, sundulan walau relatif tak terjaga, adalah kans yang biasa pemain berusia 30 tahun tersebut tuntaskan pada masa lalu.

Bale juga hanya mencatatkan 21 operan sukses hingga ia ditarik keluar pada menit ke-71, jumlah itu paling sedikit dari para pemain Madrid lain.

Pemain kidal tersebut hanya mendapat rapor 6,4 dari Whoscored, terendah dari semua pemain Real Madrid lain yang menjadi starter pada laga ini.

Baca juga: Badai Ciara yang Membuat Laga Manchester City Vs West Ham Ditunda

Pemain pengganti Bale, Lucas Vazquez, berhasil mencetak gol ketiga Real Madrid di laga tersebut kurang dari 15 menit setelah masuk ke lapangan.

Kendati demikian, pelatih Zinedine Zidane menolak mengkritik sang pemain pada konferensi pers seusai laga.

"Ia adalah pemain penting bagi kami. Bermain selama 65 menit setelah absen beberapa laga, ia tampil solid dalam bertahan dan menyerang," tutur Zidane seperti dikutip dari Marca.

"Ia berusaha keras dan pemain penting. Masalahnya adalah mereka ingin kami punya masalah dengan Gareth yang sama sekali tidak ada."

"Ada banyak pemain, tak mudah untuk menangani mereka semua. Namun, pada akhirnya ia adalah pemain penting dan sedikit demi sedikit akan bisa bermain seperti yang lain," lanjutnya.

Real Madrid menang 4-1 berkat gol-gol Isco, Sergio Ramos, Vazquez, dan Luka Jovic walau tertinggal 0-1 terlebih dulu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com