Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AC Milan Vs Hellas Verona, Pioli Puji Debut Daniel Maldini, tetapi...

Kompas.com - 03/02/2020, 02:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Stefano Pioli memberikan penilaian terhadap Daniel Maldini yang melakukan debut seniornya pada laga AC Milan vs Hellas Verona, Minggu (2/2/2020).

Pada laga AC Milan vs Hellas Verona, Daniel Maldini masuk menggantikan Samu Castillejo pada masa injury time babak kedua (90+3').

Meskipun hanya beberapa menit berada di lapangan, penampilan Daniel Maldini mendapat pujian dari Stefano Pioli.

Menurut Pioli, Daniel Maldini merupakan pemain muda dengan bakat luar biasa.

Baca juga: AC Milan Vs Hellas Verona, Rossoneri Bermain Imbang Lawan 10 Pemain

"Anak itu memiliki kualitas," kata Pioli dalam jumpa pers selepas laga, seperti dilansir dari Football Italia, Senin (3/2/2020).

Namun, menurut Pioli, Daniel Maldini masih membutuhkan waktu untuk mematangkan permainannya.

"Jelas bakat saja tidak cukup. Saya berharap mungkin dia bisa mengolah bola lebih baik lagi kedepannya," ujar Pioli menambahkan.

Dengan debut Daniel Maldini pada laga ini, AC Milan berarti sudah diperkuat tiga generasi Maldini.

Dimulai dari Cesare Maldini (1950-an hingga 1960-an), Paolo Maldini (1980-an hingga 2000-an) dan Daniel Maldini (2020-...).

Sementara itu, laga AC Milan vs Hellas Verona yang dihelat di San Siro berakhir imbang 1-1.

Baca juga: AC Milan Vs Hellas Verona, Rossoneri Tak Memiliki Ketajaman

Tim tamu membuka keunggulan terlebih dahulu pada menit ke-13 lewat sontekan Davide Faraoni yang menyambut umpan silang Mattia Zaccagni.

AC Milan kemudian berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-29 lewat eksekusi tendangan bebas Hakan Calhanoglu.

Dengan hasil imbang ini, AC Milan masih tertahan di peringkat kedelapan klasemen Liga Italia dengan koleksi 32 poin dari 22 laga.

Adapun Hellas Verona berada satu strip di bawah AC Milan dengan selisih dua poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com