Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalimat Definisi: Pengertian dan Contohnya

Kompas.com - 25/08/2023, 10:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

KOMPAS.comKalimat definisi adalah kalimat yang terdiri atas sejumlah kata, untuk menjelaskan suatu makna atau arti.

Umumnya kalimat ini dipakai dalam penyusunan teks laporan observasi, hasil percobaan, teks eksposisi, serta eksplanasi.

Apa itu kalimat definisi?

Pengertian kalimat definisi

Dilansir dari buku Teks Laporan Hasil Observasi (2021) oleh Suhailasari Nasution dkk, kalimat definisi adalah kalimat yang memberi penjelasan umum mengenai benda, hal, atau lainnya.

Selain digunakan dalam teks laporan observasi dan lainnya, kalimat definisi juga lazim dipakai untuk merujuk pada suatu kalimat atau istilah teknis tertentu.

Menurut Sutarno dalam buku Cermat Berbahasa Indonesia (2019), pengertian kalimat definisi adalah kalimat yang menjelaskan makna atau pengertian suatu obyek.

Baca juga: 20 Contoh Kalimat Definisi

Pada intinya, kalimat definisi membantu pembaca untuk lebih mengetahui dan memahami istilah tertentu yang muncul dalam sebuah tulisan.

Kesimpulannya, kalimat definisi adalah kalimat yang memberi penjelasan umum atau makna tertentu dari sebuah obyek, benda, atau aktivitas tertentu.

Contoh kalimat definisi

Dalam buku Cakrawala Indonesia (2021) oleh Ani Ambarwati dkk, dituliskan bahwa pengertian kalimat definisi adalah kata yang berfungsi mengungkapkan makna atau keterangan tertentu.

Ciri utama kalimat definisi, yaitu ditandai dengan kehadiran kata "adalah", "merupakan", "didefinisikan sebagai", "yaitu", dan lain-lain.

Dikutip dari buku Teks Laporan Hasil Observasi dan Teks Eksposisi (2022) karya Dinda Husnul Hotimah, berikut contoh kalimat definisi:

  • Mamalia adalah hewan yang menyusui.
  • Kucing merupakan mamalia berkaki empat.
  • Awan didefinisikan sebagai hasil penguapan air yang terkena panas matahari.
  • Ciri khas ikan, yaitu hidup di air, memiliki sirip, dan bernapas dengan insang.
  • Buaya adalah hewan pemakan daging.

Baca juga: Cara Menguji Kalimat Definisi dalam Teks Laporan Hasil Observasi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com