Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batas Wilayah Indonesia secara Geografis dan Astronomis

Kompas.com - 13/04/2022, 10:30 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

KOMPAS.com - Batas wilayah negara bisa diartikan sebagai garis batas pemisah wilayah dan kedaulatan antarnegara sesuai hukum internasional.

Indonesia memiliki batas wilayah, baik dengan negara lain maupun lautan.
Secara geografis, Indonesia berada di antara dua benua, yakni Benua Asia dan Australia, serta dua samudra, yaitu Samudra Hindia dan Samudra Pasifik.

Apa sajakah batas-batas wilayah Indonesia?

Batas wilayah Indonesia secara geografis

Malaysia, Singapura, Palau, Filipina, dan Laut Cina Selatan, Timor Leste dan Samudra Hindia. Hal ini merupakan batas-batas wilayah dari Indonesia.

Dilansir dari buku Pendidikan Lingkungan Sosial, Budaya, dan Teknologi (PLSBT) (2021) karya H. Sutrisna, berikut batas-batas wilayah Indonesia:

  1. Sebelah utara
    Indonesia berbatasan dengan Malaysia, Palau, Filipina, dan Laut Cina Selatan.
  2. Sebelah selatan
    Indonesia berbatasan dengan Timor Leste, Australia, serta Samudra Hindia.
  3. Sebelah barat
    Indonesia berbatasan dengan Samudra Hindia.
  4. Sebelah timur
    Indonesia berbatasan dengan Papua Nugini dan Samudra Pasifik.

Baca juga: Tiga Batas Wilayah Indonesia

Batas wilayah Indonesia secara astronomis

Dikutip dari buku Keanekaragaman Suku dan Budaya Indonesia (2019) karya Kusnanto, letak Indonesia secara astronomis adalah 6ºLU - 11ºLS dan 95ºBT - 141ºBT.

Berikut batas wilayah Indonesia secara Astronomis:

  1. Wilayah Indonesia paling utara terletak di Pulau We, Nanggroe Aceh Darussalam, pada titik 6º08' LU.
  2. Wilayah Indonesia paling selatan berada di Pulau Rote, Nusa Tenggara Timur, pada titik 11º15'LS.
  3. Wilayah Indonesia paling barat ada di Pulau Beureuh, Nanggroe Aceh Darussalam, pada titik 95º45'BT.
  4. Wilayah Indonesia paling timur adalah Sungai Fly di Merauke, Papua, pada titik 141º05'BT.

Batas wilayah darat, laut, dan udara Indonesia

Batas wilayah Indonesia dibagi menjadi tiga, yaitu daratan, lautan, serta udara.

Ketentuan tersebut telah dijelaskan dalam Pasal 1 ayat (1) Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2008 tentang Wilayah Negara. Berikut penjelasannya:

"Wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, yang selanjutnya disebut dengan Wilayah Negara, adalah salah satu unsur negara yang merupakan satu kesatuan wilayah daratan, perairan pedalaman, perairan kepulauan, dan laut teritorial beserta dasar laut dan tanah di bawahnya, serta ruang udara di atasnya, termasuk seluruh sumber kekayaan yang terkandung di dalamnya."

Dalam Pasal 6 ayat (1) UU Nomor 43 Tahun 2008 tentang Wilayah Negara, telah dijelaskan batas wilayah Indonesia di darat, di laut, serta udara.

Baca juga: Letak Geografis dan Batas Wilayah ASEAN

Berikut penjelasannya:

  • Batas daratan

Indonesia berbatasan dengan Malaysia, Papua Nugini, dan Timor Leste.

  • Batas lautan

Indonesia berbatasan dengan Malaysia, Papua Nugini, Singapura, serta Timor Leste.

  • Batas udara

Untuk batas wilayah ini, Indonesia mengikuti batas kedaulatan negara di darat dan di laut, serta batasnya dengan angkasa luar, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam perkembangan hukum internasional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

6 Contoh Energi Kinetik dalam Kehidupan Sehari-hari

6 Contoh Energi Kinetik dalam Kehidupan Sehari-hari

Skola
Jawaban dari Soal 'Makanan Mengandung Energi Berupa'

Jawaban dari Soal "Makanan Mengandung Energi Berupa"

Skola
6 Keuntungan dan Kerugian Penggunaan Energi Alternatif

6 Keuntungan dan Kerugian Penggunaan Energi Alternatif

Skola
Teori Pengurangan Ketidakpastian: Asumsi dan Contohnya

Teori Pengurangan Ketidakpastian: Asumsi dan Contohnya

Skola
Asumsi Teori Interaksi Simbolik dan Contohnya

Asumsi Teori Interaksi Simbolik dan Contohnya

Skola
El Nino: Pengertian dan Penyebabnya

El Nino: Pengertian dan Penyebabnya

Skola
Majas Simile: Pengertian dan Contohnya

Majas Simile: Pengertian dan Contohnya

Skola
3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

Skola
Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Skola
Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

Skola
Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Skola
Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Skola
Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com