Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/09/2023, 14:00 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

KOMPAS.com - Pluto adalah planet kerdil yang berada di Sabuk Kuiper, yakni wilayah berbentuk donat di luar orbit Neptunus.

Sebagai planet kerdil, lebar Pluto hanya 2.380 km atau sekitar setengah dari lebar Amerika Serikat dan 2/3 dari lebar bulan.

Dikutip dari NASA, meski berukuran kecil, Pluto memiliki 5 bulan. Bulan Pluto yang terbesar adalah Charon. Charon sangat besar sehingga ia dan Pluto mengorbit satu sama lain seperti planet ganda.

Satu hari di Pluto

Satu hari di planet mana pun berarti waktu yang diperlukan planet tersebut untuk berputar penuh dan melakukan satu putaran penuh pada porosnya.

Baca juga: Mengapa Pluto Tidak Lagi Disebut sebagai Planet?

Bumi membutuhkan waktu selama 24 jam untuk memenuhi satu putaran pada porosnya, namun setiap planet di tata surya memiliki kecepatan rotasi yang berbeda.

Pluto berotasi lebih lambat dibandingkan Bumi sehingga satu hari di Pluto lebih panjang dari satu hari di Bumi.

Melansir Universe Today, satu hari di Pluto sama dengan 6,4 hari di Bumi. Tepatnya, Pluto membutuhkan waktu 6 hari 9 jam 36 menit untuk menyelesaikan satu rotasi.

Fakta-fakta lain tentang Pluto

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, berikut adalah fakta-fakta menarik lainnya tentang Pluto:

Baca juga: Berapa Lama Perjalanan dari Bumi ke Pluto?

1. Jarak rata-rata Pluto dari Matahari adah sekitar 5,9 miliar km.

2. Pluto memiliki orbit yang lebih besar daripada orbit Planet Neptunus.

3. Orbit Pluto lebih memanjang daripada planet mana pun.

4. Dalam menempuh lintasan orbitnya mengelilingi Matahari, jarak Pluto bervariasi dari 29,7 AU, pada titik terdekatnya dengan Matahari (perihelion), hingga 49,5 AU, pada titik terjauhnya (aphelion ).

5. Kecerahan Pluto bervariasi dengan periode 6,3873 hari Bumi, yang sekarang ditetapkan sebagai periode rotasi (hari sideris).

Baca juga: Gunung Es Raksasa Diidentifikasi di Pluto, Ahli Jelaskan

6. Sumbu rotasi Pluto dimiringkan dengan sudut 120° dari tegak lurus bidang orbitnya sehingga kutub utaranya benar-benar menunjuk 30° di bawah bidang.

7. Pluto berputar hampir miring ke arah belakang arah, berlawanan dengan arah rotasi Matahari dan sebagian besar planet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com