Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Kita Sendawa Setelah Makan? Ini Penjelasan Sains

Kompas.com - 29/08/2022, 12:05 WIB
Zintan Prihatini,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Setelah makan dan merasa kenyang, kita kerap bersendawa lalu mengeluarkan suara yang tak jarang membuat malu bila didengar orang lain. Bahkan, saat sedang makan sekalipun sendawa bisa terjadi.

Kendati bisa sangat memalukan, sendawa dialami semua orang dan bisa dikatakan merupakan hal yang normal.

"Sendawa adalah cara tubuh Anda mengeluarkan gas berlebih dari perut Anda," ujar ahli gastroenterologi Alison Schneider, MD, dilansir dari Cleveland Clinic, Senin (27/6/2022).

Baca juga: Benarkah Kita Tidak Bisa Sendawa di Ruang Angkasa?

Lantas, kenapa setelah makan kita bersendawa?

Menjawab itu, Schneider berkata bahwa makanan atau minuman yang ditelan akan melewati kerongkongan lalu masuk ke perut.

“Di sanalah asam lambung dan enzim pencernaan bekerja untuk memecah makanan menjadi nutrisi yang kita gunakan untuk energi. Gas dibuat dalam proses ini," ungkapnya.

Anda juga bisa menelan udara bersama makanan atau minuman. Gas-gas itu, bisa naik kembali melalui kerongkongan. Maka, bersendawa adalah cara tubuh mengeluarkan gas berlebih yang mengganggu.

“Minuman berkarbonasi paling sering dikaitkan dengan masuknya udara dan merupakan alasan paling umum penyebab orang bersendawa,” kata Schneider.

Sebab, lanjut dia, sebagian besar udara tetap terperangkap di kerongkongan sampai ia naik kembali. Tak hanya sampai di situ saja, ketika merasa mulas Anda mungkin juga mengalami sendawa.

Adapun mulas adalah kondisi di mana asam mengalir mundur dari perut ke kerongkongan.

“Ini juga dikenal sebagai refluks asam atau gastroesophageal reflux disease (Gerd). Selama kondisini ini berlangsung, sangat mungkin untuk mengalami bersendawa," papar Dr Schneider.

Meskipun mungkin tampak kotor, bersendawa adalah fungsi tubuh yang normal.

“Sendawa sebanyak empat kali setelah makan dianggap normal,” tambahnya lagi.

Baca juga: Kenapa Kita Bersendawa Saat Minum Soda?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com