Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prabowo-Gibran Bakal Lanjutkan Pembangunan IKN

Kompas.com - 26/10/2023, 06:44 WIB
Muhdany Yusuf Laksono

Penulis

KOMPAS.com - Pasangan bakal calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka berkomitmen melanjutkan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Dengan demikian, bisa diartikan bahwa segala tahapan pembangunan IKN yang telah dimulai era Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak akan terbengkalai.

Komitmen Prabowo-Gibran mengenai IKN tertera di dalam dokumen visi misinya.

Di dalam visi "Bersama Indonesia Maju, Menuju Indonesia Emas 2045", terdapat 8 Misi Asta Cita, 8 Program Hasil Terbaik Cepat, dan 17 Program Prioritas.

Baca juga: Ganjar-Mahfud Berkomitmen Selesaikan Pembangunan IKN

Adapun melanjutkan pembangunan IKN menjadi salah satu dari 17 program prioritas pasangan yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) itu.

Sebagai informasi, pembangunan IKN terbagi dalam beberapa tahapan dengan target selesai pada tahun 2045.

Seperti halnya untuk infrastruktur dasar, Kementerian PUPR sedang fokus menyelesaikan pembangunannya pada tahun 2024.

Berdasarkan data Satuan Tugas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN hingga 19 Oktober 2023, progres fisik untuk batch 1 yang telah dimulai sejak 2020 sebanyak 40 paket pekerjaan sebesar 55,89 persen.

Kemudian, batch 2 dimulai sejak Maret 2023 sebanyak 42 paket pekerjaan mencapai 1,14 persen.

Dengan demikian, total progres pekerjaan fisik infrastruktur IKN secara keseluruhan sebanyak 82 paket sebesar 22,16 persen.

Beberapa infrastruktur dasar IKN yang utamanya akan selesai pada 2024 yakni untuk pemenuhan kebutuhan air bersih dan beberapa jaringan jalan untuk meningkatkan konektivitas ke kawasan IKN.

Misalnya Bendungan Sepaku Semoi dengan progres 98,12 persen dan telah dilakukan pengisian air awal (impounding), serta Duplikasi Jembatan Pulau Balang Bentang Pendek dengan target selesai Juli 2024.

Lalu, pembangunan tiga seksi Jalan Tol IKN yang ditargetkan selesai pada pertengahan tahun 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com