Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Enam Bulan, Investasi Rp 18 Triliun Masuk ke Sektor Hotel dan Restoran

Kompas.com - 25/07/2023, 15:30 WIB
Muhdany Yusuf Laksono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Hotel dan restoran menjadi salah satu sektor yang ikut berkontribusi terhadap realisasi investasi di Indonesia.

Berdasarkan dokumen Realisasi Triwulan II dan Januari-Juni 2023 dari Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), total realisasi investasi di Indonesia pada Semester I-2023 sebesar Rp 678,7 triliun.

Dari jumlah tersebut, sekitar Rp 18 triliun di antaranya berasal dari raihan investasi sektor hotel dan restoran.

Total realisasi investasi sektor hotel dan restoran itu berasal dari Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) dan Penanaman Modal Asing (PMA).

Baca juga: Paruh 2023, Properti Masuk Lima Besar Penyumbang Investasi Terbanyak

Untuk PMDN, sektor hotel dan restoran meraup Rp 11,01 triliun dari 9.224 proyek. Menempati urutan 12 dari total peringkat realisasi investasi PMDN berdasarkan sektor di Indonesia.

Sementara untuk peringkat pertama yang menyumbang raihan investasi PMDN terbanyak ialah sektor pertambangan dengan Rp 39,3 triliun.

Kemudian terkait investasi PMA, capaian sektor hotel dan restoran sebesar 507,3 juta Dolar AS atau setara Rp 7,5 triliun dari 4.598 proyek.

Realisasi itu membuatnya menempati urutan 13 dari total peringkat realisasi investasi PMA berdasarkan sektor di Indonesia.

Adapun sektor yang menduduki peringkat pertama dengan realisasi investasi PMA terbanyak adalah industri logam dasar, barang logam, bukan mesin, dan peralatannya dengan 5,42 miliar Dolar AS atau setara Rp 80,21 triliun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com