Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/02/2024, 14:50 WIB
Sasha Andini,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Berkebun menjadi hobi yang kini banyak dilakukan masyarakat, khususnya masyarakat urban atau perkotaan. 

Hobi berkebun ini semakin meningkat sejak pandemi Covid-19 pada 2020. Menanam tanaman di rumah memberikan sejumlah manfaat, seperti memberi kesegaran, menghilangkan stres, hingga dapat menghemat anggaran untuk tanaman sayur dan herbal. 

Baca juga: 7 Jenis Cabai yang Mudah Ditanam di Kebun

Sayangnya, berkebun di perkotaan sering menjadi tantangan, bahkan tak jarang terhambat, lantaran minimnya lahan, terutama mereka yang tinggal di rumah kecil, seperti apartemen dan kondominium. 

Namun, tak perlu khawatir. Impian merawat tanaman dan berkebun kini bisa mudah diperoleh dengan membuat mini garden atau kebun kecil di rumah. 

Mini garden merupakan teknik menanam tanaman di lahan sempit. Anda dapat memanfaatkan tempat-tempat di rumah, seperti balkon dan teras, untuk dijadikan area menanam.

Lahan yang kecil dapat ditanami sejumlah tanaman, asalkan kebun mendapat paparan sinar matahari sekitar enam sampai delapan jam sehari. 

Selain matahari, ada sejumlah hal yang harus diperhatikan dalam berkebun kecil agar memperoleh hasil melimpah, bunga yang mekar indah, dan lanskap menyenangkan secara keseluruhan. 

Bila Anda berniat mencobanya, berikut sejumlah cara menciptakan kebun kecil di rumah dikutip dari Epic, Kamis (22/2/2024). 

Baca juga: Penyebab Jamur Tumbuh di Kebun dan Cara Mengatasinya

Microgreens 

Ilustrasi microgreens, sayuran microgreens.SHUTTERSTOCK/TATYANA VYC Ilustrasi microgreens, sayuran microgreens.
Microgreen adalah tekni menanam tanaman sayur tanpa membutuhkan lahan luas untuk tumbuh. Microgreens dapat dipanen saat berumur 10-14 hari saat sudah memiliki batang, tunas, dan daun.

Tanaman microgreens dapat tumbuh setinggi 2,5-7,5 sentimeter. Selain minim lahan, teknik menanam microgreens semakin popular di kalangan masyarakat karena memiliki media tanam yang sederhana dan dapat ditempatkan di mana saja.

Ada beberapa tanaman yang dapat ditanam dengan cara microgreens, di antaranya bayam merah, sawi putih, selada, sampai beberapa jenis varietas bawang-bawangan. 

Baca juga: 5 Tanaman Hias yang Dapat Menyerap Asap Rokok 

Taman kontainer 

Selanjutnya, cara menciptakan kebun kecil di rumah adalah menggunakan teknik taman kontainer. 

Sesuai dengan namanya, taman kontainer memanfaat kontainer sebagai wadah penanaman. Sebelum memulainya, pastikan memiliki tempat yang terpapar sinar matahari setidaknya enam sampai delapan jam dalam sehari, seperti teras dan balkon.

Pilihan varietas tanaman yang dapat ditanam dengan taman kontainer ada banyak, seperti petunia, pansi, atau begonia.

Selain itu, beberapa jenis sukulen dan kaktus kecil dapat ditempatkan dalam satu wadah yang sama menggunakan taman kontainer.  

Baca juga: 7 Kesalahan Menyiram Tanaman Sayur yang Dapat Merusak Kebun

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com