Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Warna Cat yang Dapat Membuat Rumah Terlihat Mahal

Kompas.com - 01/12/2023, 09:31 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com - Warna adalah salah satu cara termudah menciptakan rumah yang tampak menarik secara visual. 

Warna cat juga menjadi cara mendekorasi rumah dengan anggaran terbatas, bahkan dapat menciptakan rumah yang terlihat mewah dan mahal. 

Baca juga: 5 Warna Kamar Tidur yang Dapat Membawa Sial, Jangan Digunakan

Tentu saja, hal ini menjadi tujuan desain yang ingin dicapai semua orang ketika menggunakan warna. Meski begitu,hanya sedikit yang mempertimbangkan pentingnya sebuah warna cat di ruangan.

Dilansir dari Homes and Gardens, Jumat (1/12/2023), sejumlah desainer interior, dekorator, dan para ahli mengungkapkan beberapa warna cat yang dapat membuat rumah terlihat mahal

Beige yang tenang 

Ilustrasi ruang keluarga di rumah bergaya abad pertengahan.Shutterstock/Sheila Say Ilustrasi ruang keluarga di rumah bergaya abad pertengahan.
Latar belakang netral memungkinkan arsitektur yang indah, perabot dekoratif, dan membuat pernyataan gaya di dalam rumah.

Canggih dan tak lekang oleh waktu dalam kesederhanaannya, ide ruangan berwarna beige adalah pendukung utama dalam dunia interior.

Warna netral yang lembut tak hanya memiliki keindahan, tapi juga keserbagunaannya yang tenang. Ini adalah cara membuat rumah terlihat lebih mahal. 

Baca juga: 8 Warna Cat Kamar yang Menenangkan dan Membuat Tidur Lebih Nyenyak

Jane Landino, Kepala Kreatif studio di Taylor Howes, mengatakan menggunakan palet putih atau alami dapat menambahkan kedalaman dan kontras pada lapisan serta tekstur berbeda. 

"Untuk membuat palet netral terasa dirancang dan mewah, penting memadukan pola dan sesekali semburan warna," ucap Jane. 

Bagi Becca Casey, desainer utama dan pendiri Becca Interiors, mengatakan warna cream secara instan membawa gravitasi. "Beige melambangkan kemurnian, kepolosan, awal baru,  kebersihan, dan kejernihan," kata Becca. 

Beige bisa digunakan di ruangan mana saja di rumah, tapi sangat sukses di ruangan yang ingin menciptakan keteraturan dan sedikit gangguan. 

"Saya tertarik pada palet alami karena membawa umur panjang dan kemewahan pada desain," tambahnya. 

Baca juga: 5 Warna Cat yang Sebaiknya Tidak Digunakan di Ruang Tamu

Warna yang kontras 

Ilustrasi ruang tamu dengan dinding aksen warna biru. SHUTTERSTOCK/PIXEL-SHOT Ilustrasi ruang tamu dengan dinding aksen warna biru.
Selanjutnya, warna cat yang dapat membuat rumah terlihat mahal adalah warna yang kontras. 

Ruth Mottershead, desainer interior dari Little Greene, menjelaskan warna aksen adalah cara cepat dan mudah mengubah sebuah ruang, mendefinisikan sebuah area, atau menonjolkan elemen arsitektural, demikian menurut

"Jika Anda cukup beruntung memiliki detail arsitektur yang indah, seperti cetakan atau rel gambar di rumah, cat adalah cara sempurna menonjolkannya untuk menciptakan detail desain," ujarnya. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com