Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/01/2023, 14:25 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber Hepper

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada banyak kekhawatiran ketika merawat kucing liar yang tengah melahirikan, salah satunya melihat induk kucing memakan anaknya. 

Tentu saja, hal ini tak hanya menakutkan, tapi juga membuat bingung harus berbuat apa. Untungnya, hal ini tidak terlalu umum terjadi, tetapi tidak menutup bakal terjadi. Biasanya, kasus induk kucing memakan anaknya terjadi setelah beberapa waktu melahirkan. 

Rupanya, induk kucing tega memakan anaknya bukan tanpa alasan. Dilansir dari Hepper, Kamis (19/1/2023), berikut sejumlah alasan induk kucing memakan anaknya

Baca juga: Kenali, Ini Fase Enam Minggu Pertama Kehidupan Anak Kucing

Kondisi anak kucing sakit 

Ilustrasi induk kucing sedang menyusui anak-anaknya, kucing betina menyusui anak-anaknya. SHUTTERSTOCK/TANEWPIX289 Ilustrasi induk kucing sedang menyusui anak-anaknya, kucing betina menyusui anak-anaknya.
Salah satu alasan paling umum induk kucing memakan salah satunya anaknya karena kondisi si anak yang sakit dan tidak mungkin hidup.

Dalam kasus ini, induk kucing memakan anaknya secara naluriah. Kucing memiliki lebih dari 200 juta sensor bau di hidungnya dan dapat menggunakan indera penciuman mereka yang tajam untuk mendeteksi hal-hal yang tidak dapat dideteksi manusia.

Banyak orang percaya penyakit adalah salah satu hal yang dapat dicium kucing. Anak kucing yang sakit menimbulkan bahaya bagi anggota lain. 

Sebab, jika anak kucing itu mati, bakteri dapat dengan cepat menyebar, membuat anak kucing lainnya rentan. 

Baca juga: 5 Penyebab Kucing Rumahan Terkena Kutu dan Cara Membasminya

Anak kucing mati

Seperti telah disebutkan, anak kucing yang mati dapat dengan cepat menyebarkan bakteri ke anak kucing lain yang sehat. Akibatnya, induk kucing tidak memiliki pilihan selain memakan anaknya yang mati.

Anak kucing berada dalam bahaya

Selanjutnya, alasan induk kucing memakan anaknya karena kondisi si anak dalam bahaya. Anda mungkin bertanya mengapa induk kucing tidak membuang anak kucing yang sakit atau mati daripada memakannya.

Jawabannya, kucing tidak akan mentoleransi gangguan terhadap anak kucing tersebut setidaknya selama minggu pertama setelah kelahirannya. 

Baca juga: Bukan Takut Basah, Ini 6 Penyebab Kucing Membenci Air

Setiap usaha untuk mendekatinya akan menyebabkan induk kucing berpikir bahwa tempat itu tidak aman dan mulai memindahkan anaknya. 

Jika tidak dapat memindahkannya atau merasa terlalu sulit, terpaksa induk kucing memakan anaknya. Tak heran, sebagian besar ahli merekomendasikan menjauhi area sarang dengan cara apa pun selama satu atau dua minggu.

Di alam liar, kucing menghadapi bahaya dari berbagai predator yang mungkin melihat anak kucing sebagai mangsa. Hal ini membuat induk kucing memakan anaknya untuk mengurangi stres jika merasa tidak aman. 

Baca juga: 5 Fakta Menarik Kucing Persia, Dicintai Sejumlah Tokoh Dunia

Proses persalinan yang lama dan penuh stres

Bahaya Fading Kitten Syndrome pada Anak Kucing, Kenali Gejala dan PenyebabnyaFreepik/jcomp Bahaya Fading Kitten Syndrome pada Anak Kucing, Kenali Gejala dan Penyebabnya
Beberapa kucing dapat melahirkan selama tiga hari atau lebih. Mesk dapat makan dan minum selama waktu tersebut, proses ini dapat sangat membebani kucing.

Proses persalinan yang lama sering kali membuat kucing kelaparan dan mungkin berpikir memakan anak kucing untuk mendapatkan kembali nutrisi yang hilang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com