Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Hewan Peliharaan Terkenal yang Pernah Tinggal di Gedung Putih

Kompas.com - 19/09/2022, 17:15 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Mendiang Ratu Elizabeth II yang meninggal dunia pada 8 September 2022 bukan satu-satunya pemimpin dunia yang memiliki hewan peliharaan di istana atau tempat tinggalnya. 

Para pemimpin Amerika Serikat (AS) yang pernah tinggal di White House atau Gedung Putih juga memiliki hewan peliharaan. Hampir selalu ada hewan peliharaan yang tinggal di Gedung Putih, bahkan  beberapa hewan yang tidak biasa.

Baca juga: 7 Hewan Peliharaan Favorit Keluarga Kerajaan Inggris

Sebagian hewan ini merupakan milik pribadi presiden, ada pula yang diberikan sebagai hadiah dari pemimpin negara lain. 

Hewan peliharaan ini akan tinggal di Istana Kepresidenan AS itu selama masa jabatan presiden atau pemiliknya tersebut. 

Lantas, hewan peliharaan apa saja?

Dikutip dari Reader's Digest, Senin (19/9/2022), berikut sejumlah hewan peliharaan paling terkenal yang pernah tinggal di Gedung Putih. 

Baca juga: Mengenang Perjalanan Cinta Ratu Elizabeth II dan Anjing Corgi

Tupai

Ilustrasi tupai albino.PIXABAY/Einzigartig-Design-Foto Ilustrasi tupai albino.
Presiden ke-29 Warren G. Harding dan istrinya, Florence, memiliki beberapa burung kenari dan dua anjing (Laddie Boy dan Old Boy), tetapi hewan peliharaan mereka yang paling menarik adalah tupai atau bajing bernama Pete.

Pete tinggal di halaman Gedung Putih dan makan langsung dari tangan orang-orang. Bahkan Sekretaris Angkatan Laut Edwin Denby berteman dengan Pete di halaman Gedung Putih. 

Bebek 

Putri Presiden John F. Kennedy, Caroline, memelihara bebek sewaktu tinggal di Gedung Putih. Bebek-bebek peliharaan itu akan berjalan melintasi halaman Gedung Putih. Selain bebek, anak-anak Kennedy juga memiliki seekor kuda poni bernama Macaroni. 

Baca juga: 7 Ras Anjing Bermata Biru yang Indah, Apa Saja?

Burung beo

Ilustrasi burung beo Ringneck IndianPIXABAY/SandeepHanda Ilustrasi burung beo Ringneck Indian

Presiden George Washington dan James Madison memiliki burung beo peliharaan. Istri mereka juga memiliki satu burung beo.

Burung beo juga pernah dipelihara di Gedung Putih oleh presiden ke-7 Andrew Jackson. Bahkan burung beo itu bisa berbicara. 

Buaya

Presiden ke-6 John Quincy Adams menerima seekor buaya dari Marquis de Lafayette, bangsawan Prancis.

Buaya itu tinggal di kamar mandi dan Adams terkadang menggunakannya untuk menakuti tamu. Menakut-nakuti tamu bukan salah satu hal yang dilarang dilakukan presiden AS saat menjabat.

Tak hanya Adams, putra presiden ke-31 AS Herbert Hoover, Allan, juga memiliki sepasang buaya sewaktu tinggal di Gedung Putih.  

Baca juga: 13 Fakta American Foxhound, Salah Satu Anjing Pemburu Terbaik

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Barang yang Tidak Boleh Dibuang Saat Merapikan Rumah

5 Barang yang Tidak Boleh Dibuang Saat Merapikan Rumah

Housing
Hindari, Ini 5 Kesalahan Menerapkan Warna di Rumah

Hindari, Ini 5 Kesalahan Menerapkan Warna di Rumah

Decor
Cara Membersihkan Sedotan Stainless Steel dengan Benar

Cara Membersihkan Sedotan Stainless Steel dengan Benar

Do it your self
6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

Housing
6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

Pets & Garden
Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Do it your self
5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

Housing
Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Do it your self
5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

Pets & Garden
5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

Pets & Garden
6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

Decor
6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

Decor
Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Decor
5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com