Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

11 Cara Merawat Bunga Potong Tetap Segar dan Tahan Lama

Kompas.com - 13/07/2022, 21:28 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Menggunakan bunga potong menjadi salah satu cara menyegarkan tampilan dan aroma ruangan.

Bunga potong dapat diperoleh dari tukang bunga, pasar bunga, atau memetiknya langsung dari taman di rumah

Baca juga: Manfaat Gula di Rumah, Segarkan Bunga Potong hingga Membersihkan Noda

Akan tetapi, bunga potong umumnya tidak bisa bertahan lama dan layu dalam beberapa hari. Tergantung pada jenisnya, rata-rata bunga potong bisa bertahan hidup dari empat hingga sepuluh hari.

Namun, bunga krisan, anyelir, dan aster mampu bertahan lebih lama, yakni 10-14 hari. Sementara bunga yang lebih rapuh seperti daffodil hanya bertahan selama tiga hari. Mawar dapat tetap segar selama enam hari dan bunga tulip bisa bertahan selama seminggu. 

Namun, tak perlu khawatir, disadur dari Mod and Mint, Rabu (13/7/2022), ada beberapa langkah perawatan yang bisa membuat bunga potong tetap segar dan tahan lama seperti berikut. 

Baca juga: 8 Bunga Cantik Ini Tidak Mudah Layu dalam Sebulan 

Perhatikan waktu pemotongan

Ilustrasi bunga potong di dalam vas. PIXABAY/COUNSELLING Ilustrasi bunga potong di dalam vas.

Waktu terbaik memotong bunga adalah pada pagi hari yang sejuk atau setelah hujan reda karena batangnya akan dipenuhi air. 

Selain itu, bunga tidak dalam keadaan terlalu stres akibat suhu panas dan kelembapan pada siang hari.

Gunakan pisau bersih dan tajam

Gunakan pisau bersih dan tajam untuk memotong bunga. Pisau tumpul dapat merusak batang dan menyulitkan bunga mengambil air.

Baca juga: Trik Membuat Rangkaian Bunga di Vas Terlihat Rapi, Pakai Selotip 

Potong batang dengan potongan miring

Setidaknya, 90 persen dari cairan yang diambil bunga diserap melalui ujung batang. Potong setiap batang dengan potongan miring.

Cara ini membuat permukaan batang lebih banyak terkena air serta mencegah batang sepenuhnya menempel pada bagian bawah vas. Tentunya, posisi ini menyulitkan bunga untuk mengambil air. 

Perhatikan posisi pemotongan batang

Ilustrasi bunga potong di dalam vas. PIXABAY/MINA IVANKOVIC Ilustrasi bunga potong di dalam vas.

Sebelum memotong, perhatikan posisi simpul pada batang bunga. Simpul adalah titik pada batang utama yang menjadi tempat tumbuhnya batang daun. 

Jika memotong batang tepat di atas titik tersebut, kamu membantu bunga tumbuh dari titik tersebut. Sementara pemotongan tepat di bawah titik membuat bunga baru menjadi lebih kuat.

Untuk itu, harus memotong batang bunga dua kali. Pertama, potong di atas titik simpul, lalu potong lagi tepat di bawah titik simpul.

Baca juga: Cara Membuat Kompos dari Limbah Bunga Potong 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com