Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/04/2022, 08:18 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa tanaman diyakini sebagai tanaman pembawa keberuntungan menurut feng shui. Di antaranya adalah tanaman giok atau jade plant dan tanaman uang atau Chinese money plant.

Namun demikian, beberapa tanaman juga dapat meminimalkan energi negatif yang diciptakan oleh Sha Qi, yang juga dikenal sebagai panah beracun. Energi yang tidak menguntungkan ini disebabkan struktur eksternal atau perlengkapan internal.

Dilansir Feng Shui Beginner, Rabu (6/4/2022), berikut beberapa cara menggunakan tanaman untuk menangkal energi negatif.

Baca juga: Makna Warna Hijau dalam Feng Shui dan Cara Menerapkannya di Rumah

Ilustrasi pintu rumah berwarna merah. PIXABAY/12019 Ilustrasi pintu rumah berwarna merah.

1. Letakkan tanaman di pintu masuk di lokasi rumah yang tidak menguntungkan

Menurut feng shui, pintu utama atau pintu masuk rumah berperan penting dalam menarik energi baik atau energi positif.

Jika berada di lokasi yang buruk dan tidak ada cara untuk mengubahnya, Anda dapat menggunakan tanaman di tempat ini.

Meletakkan tanaman di lokasi ini dapat membantu meningkatkan keberuntungan Anda dan meminimalkan energi negatif. Adapun tanaman yang direkomendasikan antara lain bambu hoki dan aglonema.

2. Tanaman di pintu dapur yang menghadap pintu kamar mandi

Dapur termasuk dalam elemen api, sedangkan kamar mandi termasuk dalam elemen air. Adanya benturan unsur-unsur yang dapat menimbulkan ketidakharmonisan dalam rumah tangga.

Baca juga: 7 Lokasi Rumah yang Tidak Menguntungkan Menurut Feng Shui

Situasi ini akan menyebabkan perubahan suasana hati dan penyakit pada anggota rumah tangga. Ada baiknya menempatkan atau menggantung pot tanaman di kedua sisi sudut pintu di dapur atau kamar mandi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com